Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – FBI Investigasi Peretasan 1 Milyar Akun Yahoo

2 min read

FBI saat ini tengah melakukan investigasi serangan peretasan terhadap akun pengguna Yahoo. Gedung putih pada hari Kamis (15/12) kemarin mengatakan bahwa peretasan ini menyerang sekitar 1 milyar akun pengguna Yahoo.

Berbicara kepada wartawan di konferensi pers harian Gedung Putih pada hari Kamis (15/12) kemarin, juru bicara Josh Earnest mengatakan bahwa dia tidak bisa mengomentari ruang lingkup materi yang mungkin telah dikompromikan dalam pretasan tersebut, yang merupakan pelanggaran data yang terbesar dalam sejarah, dan pihak Yahoo senditi mempercayai bahwa peretasan tersebut disponsori oleh sebuah negara.

“Apa yang  bisa saya katakan adalah bahwa saat ini FBI sedang melakukan penyelidikan terhadap mesalah ini,” kata Earnest.

“Ada pelanggaran yang dilaporkan sebelumnya, dan FBI sebelumnya mengindikasikan bahwa mereka sedang menyelidiki dan mereka juga menyelediki situasi saat ini juga, jadi saya akan membiarkan mereka berbicara dengan apa yang telah mereka temukan selama investigasi sejauh ini,” tambahnya.

Sebelum FBI membuat pengumuman tentang siapa yang bertanggung jawab atas pelanggaran tersebut, Earnest menambahkan bahwa pihaknya ingin memastikan bahwa pengungkapan secara publik tidak akan merusak proses penyelidikan.

Serangan terhadap sistem milik Yahoo berlangsung pada tahun 2013 yang lalu, tapi baru diungkapkan pada hari Rabu (14/12) kemarin. Yahoo telah menemukan pelanggaran lain setelah melakukan penyelidikan dari sekitar 500 juta akun pada tahun 2014 yang lalu, perusahaan tersebut mengungkapkannya pada bulan September. Pada Rabu (15/12) mala, Bloomberg melaporkan bahwa korban pengguna yang berjumlah milyaran tersebut termasuk FBI, CIA, NSA dan pegawai di Gedung Putih.

Senarot Virginia, Mark Warner telah bergabung dengan analis teknis dalam mengutarakan kekecewaannya terhadap perusahaan tersebut.

“Masalah yang terjadi baru-baru ini harus menjamin tindakan yang lebih lanjut dan saya berencana untuk menakan perusahaan tersebut mengapa pertahanan Cyber  mereka begitu lemah yang telah mengorbankan lebih dari satu milyar pengguna,” tulis Warner dalam sebuah pernyataan.

Beberapa ahli sendiri telah mempertanyakan klaim dari Yahoo mengenai serangan peretasan tersebut disponsori oleh negara. Michael Mimoso dari perusahaan keamanan Kaspersky Lab berpendapat bahwa dalan dibalik serangan tersebut akan menjual data para pengguna ke pemerintahan Eropa Timur, yang akan mengakibatkan kebingungan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *