Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – Bom Bunuh Diri Tewaskan Puluhan Peziarah Iran

2 min read

Puluhan orang yang sebagian besar merupakan peziarah Syiah Iran telah tewas akibat bom bunuh diri yang diklaim didalangi oleh ISIS. Sebuah bom yang meledak dan berasal dari kendaraan jenis truk tersebut meledak di kota Ira, Hilla, sekitar 60 mil selatan Baghdad, dalam sebuah serangan tunggal paling mematikan di negara Iran oleh kelompok jihad Sunni.

Sebuah bom truk yang digunakan untuk bom bunuh diri tersebut bermuatan sekitar 500 liter amonium nitrat yang meledak pada hari Kamis (24/11) di sebuah statsiun pengisian bahan bakar di mana beberapa bus yang membawa peziarah Syiah Iran tengah melakukan perjalanan mereka kembali dari kota Karbala dan tengah terparkir di area tersebut. Hilla sendiri terletak diantara Karbala dan Najaf, dua kota yang menjadi rumah keagamaan penting bagi kaum Syiah.

Laporan dari jumlah korban yang tewas sendiri masih bervariasi, dengan para pejabat setempat yang dikutip dari Reuters mengatakan bahwa sebanyak 100 orang telah meninggal dan seseorang lain yang dikutip oleh Associated Press mengatakan bahwa total dari korban tewas sedikitnya mencapai 56 orang, termasuk 20 orang warga Iran.

Kantor berita semi resmi Isna News Agency mengatakan bahwa sekitar 50 orang Iran telah tewas dalam ledakan tersebut yang juga berhasil merusak restoran yang berada di dekat pusat ledakan. Salah seorang sumber mengatakan banyak dari peziarah asal Iran berada di dalam bus saat ledakan itu terjadi.

Kelompok militan ISIS yang menganggap bahwa semua orang Syiah adalah murtad mengeluarkan pernyataan yang mengklaim bahwa mereka bertanggung jawab atas serangan tersebut. Menurut Intelligence Group SITE, pernyataan tersebut mengatakan bahwa pelaku bom bunuh diri meledakkan kendaraannya di tengah kerumunan orang dan menimbulkan sedikitnya 200 orang tewas dan terluka termasuk korban yang berasal dari Iran.

Falah al-Radhi, seorang pejabat keamanan untuk provinsi yang terkena serangan tersebut mengatakan sebagian besar orang yang tewas adalah warga negara Iran. Sebuah truk besar yang meledak diantara mereka adalah serangan bunuh diri. Banyak ditemukan mayat-mayat di sana dalam kondisi hangus . Al-Radhi mengatakan kepada AFP bahwa puluhan korban yang mengalami luka-luka telah dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *