Mon. Apr 17th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Kesehatan – Konsumsi Teh Lebih Dari 3 Cangkir Sehari? Awas Osteoporosis Mengancam

2 min read

Kandungan antioksidan yang banyak pada teh yang mempunyai manfaat menanggkal radikal bebas yang ada dalam tubuh, yang juga mampu untuk menurunkan resiko penyakit kanker, diabetes dan jantung.

Mengingat banyaknya manfaat yang berguna di tubuh dari teh, bukan berarti teh juga boleh diminum secara berlebihan. Meminum teh harus sesuai dengan takarannya.

“Takaran maksimal jumlah teh yang bisa diminum per hari adalah empat cangkir,” kata Mike Rousells PhD seorang Konsultan Nutrisi, seperti yang dilansir dari situs Live Strong, pada Selasa (18/04/2017).

Sebenarnya bukan hanya kopi saja yang mengandung kafein, ternyata teh juga merupakan minuman yang mengandung kafein. Dengan kandungan kafein tersebut,jika konsumsi teh berlebih maka akan banyak kafein yang masuk ke dalam tubuh dengan takaran yang berlebih, justru akan menimbulkan efek samping pada tubuh.

Bahkan, Harvard Health Publication menganjurkan untuk mengkonsumsi teh hanya tiga cangkir dalam sehari. Sebab, kandungan antioksidan aktif dalam teh, dosis normal yang mampu diterima dengan baik oleh tubuh kita adalah 240 sampa 320 miligram. Besaran tersebut setara dengan tiga cangkir teh.

Kafein yang terkandung dalam teh bila dikonsumsi dalam batas yang wajar akan menguntungkan tubuh kita. Akan tetapi, jika dikonsumsi secara berlebihan akan bisa menimbulkan efek samping gangguan pada kesehatan kita, seperti sakit kepala, detak jantung yang tidak teratur, mudah emosi dan kurang tidur.

Midline Plus juga menemukan jika kelebihan kafein (lebih dari batas 300 miligram dalam sehari) akan memiliki resiko osteoporosis.

Dengan resiko diatas ada tips untuk mengurangi resiko tersebut selain dengan tidak mengkonsumsi secara berlebihan. Jika menyeduh teh, usahakan menyeduh teh tidak bersama kantungnya. Alasannya, kantung teh tersebut mengandung flouride yang cukup tinggi. Karena kandungan tersebut dapat menurunkan kesehatan tulang kita.

Selain itu, ubahlah kebiasaan anda meminum teh dalam kemasan, sebab biasanya memiliki kadar gula yang tinggi. Selain karena memiliki kadar gula yang cukup tinggi, mengkonsumsi teh dalam kemasan juga akan mempercepat gigi anda kuning.

Sesuaikan kebiasaan anda dalam mengkonsumsi teh sehari – hari, dengan mengkonsumsi teh pada batas yang aman akan membuat tubuh anda semakin sehat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *