Sat. Apr 8th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Internasional – Setidaknya 35 Orang Tewas Dalam Kekerasan Narkoba Di Meksiko

2 min read

Berdasarkan pejabat lokal setempat, sedikitnya 35 orang telah tewas selama akhir pekan di Meksiko. Di tengah melonjaknya kekerasan narkoba yang mendorong pembunuhan ke tingkat yang belum pernah terlihat sebelumnya sejak tahun 2011 silam.

Menurut pihak yang berwenang di negara bagian Sinaloa, 12 orang telah tewas dalam insiden yang berbeda sejak awal hari Minggu (23/4). Perang antar geng telah meningkat di area tersebut selama penangkapan pada tahun lalu terhadap bos kartel di Sinaloa, Joaquin “El Chapo” Guzman, yang telah diekstradisi pada bulan Januari ke Amerika Serikat.

Sembilan orang telah tewas terbunuh dalam apa yang dikatakan oleh jaksa penuntut pada hari Minggu (23/4) sebagai baku tembak yang menggunakan senjata api antara rival geng narkoba di pegunungan di bagian barat Meksiko di negara bagian Michoacan.

Jaksa dari kantor negara bagian mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa baku tembak terjadi pada hari Sabtu (22/4) di sebuah desa terisolasi di daerah kotamadya Churumuci,yang berbatasan dengan negara bagian Guerrero, di mana ditemukannya delapan mayat di jalanan utama dan lainnya ditemukan di dekat Sierra.

Pada bulan Januari 2014 silam, pemerintahan federal secara efektif berhasil mengontrol Michoacan dalam lebih dari setahun untuk menanggulangi kekerasan antar geng narkoba dan kelompok militan yang telah meningkat dalam upaya perlawanan dan penculikan.

Di wilayah, khususnya negara bagian Guerrero, merupakan wilayah yang memiliki tingkatan kekerasan yang buruk di Meksiko selama antar geng narkoba saling berperang untuk memperebutkan lahan opium, yang digunakan untuk memproduksi narkoba jenis heroin. Akibat lonjakan dari permintaan Amerika Serikat untuk heroin yang mengakibatkan timbulnya kekerasan.

Berdasarkan pejabat lokal, delapan mayat ditemukan di lokasi yang berbeda di wilayah Guerrero pada hari Minggu (23/4) sedangkan enam mayat lainnya ditemukan di negara Veracruz yang berada di wilayah teluk Meksiko.

Berdasarkan data dari pemerintahan, kekerasan yang terjadi di Meksiko mengalami peningkatan ke tingkat yang terburuk sejak tahun 2011. Pada bulan Maret kemarin, telah tercatat sekitar 2020 orang telah tewas terbunuh, yang merupakan tingkat pembunuhan tertinggi di bulan apapun sejak bulan Juni tahun 2011.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *