Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Nasional – Empat Tewas Dalam Kebakaran RS Mintohardjo Jakarta

2 min read

Tercatat 4 orang pasien di Rumah Sakit TNI AL Dr. Mintohardjo, Jakarta, tewas pada Senin (14/3). Berdasar informasi yang bisa dihimpun saat ini, mereka tewas dikarenakan kebakaran pada ruang tabung Pulau Miangas yang ada di Gedung Ruang Udara Bertekanan Tinggi. Atas kejadian ini, Kadispen TNI AL, Laksamana Pertama Muhammad Zainudin, menjelaskan bahwa kejadian ini terjadi pada 13.00 WIB.

Berdasar keterangan Zainudin, 2 korban adalah tokoh yang masih dan pernah memegang jabatan penting dalam pemerintahan. Mereka yaitu Sulistyo, anggota DPD yang sekaligus menjabat Ketum PGRI dan Abubakar Nataprawira, seorang mantan Kadiv Humas Mabes Polri. Sementara 2 korban lainnya tercatat sebagai Edi Suwandi serta Dimas, yaitu dokter yang pada saat kejadian tengah bersama Edi. “Telah terjadi korsleting yang menimbulkan asap putih tebal serta pasien yang berada dalam tabung tak mungkin diselamatkan,” kata Zainudin ketika dikonfimasi sore tadi.

Kronologi insiden tersebut berawal pada 11.30 WIB, terapi berkekuatan 2,4 atmosfer sedang dimulai. Zainudin mengatakan bahwa 90 menit kemudian, tekanan pun dikurangi 1 atmosfer. Di jam 13.10 WIB, nampak percikan api dari dalam tabung. Zainudin mengatakan bahwa operator kemudian membuka piranti sistem antikebakaran. Namun sayang, api dalam tabung semakin membesar hingga tekanan semakin meningkat drastis dan safety valve pun terbuka yang memicu ledakan. Pukul 14.00 WIB, Zainudin melanjutkan, petugas melarikan 4 korban menuju kamar jenazah.

Ia menambahkan bahwa saat ini, kepolisian beserta polisi militer sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara. Petugas serta penunggu pasien pada ruang udara bertekanan tinggi pun dievakuasi menuju Instalasi Gawat Darurat. Berdasar pengamatan, beberapa petugas saat ini sedang melakukan penjagaan ketat di RSAL Mintohardjo. Tiap pengunjung yang hendak masuk pun melalui pemeriksaan.

Sejumlah mobil pejabat polisi serta TNI AL memasuki RSAL Mintohardjo. Bahkan Kapolres Metro Kombes Hendro Pandowo nampak membonceng motor untuk masuk ke RS. Antrean kendaraan di hadapan RS pun sempat mengular. Hingga belasan petugas polisi pun berjaga mengatur lalu lintas di Jl. Bendungan Hilir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *