Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Alternatif – Ramuan Bawang Jeruk Nipis Untuk Obati Gagal Ginjal

2 min read

Belakangan sempat beredar pesan berantai yang berisi tentang penjelasan manfaat dari ramuan alami bawang putih, bawang bombai dengan jeruk nipis. Dalam pesan tersebut dijelaskan apabila ketiga bahan itu diblender kemudian dikonsumsi sehari 3 x 1 sendok makan, dikatakan berkhasiat untuk mengobati gagal ginjal. Akan tetapi apa benar ramuan ini sanggup menyembuhkan gagal ginjal?

“Tidak bnar. Pertama, diagnosis gagal ginjal ini artinya tak berfungsinya ginjal dalam melakukan tugasnya, sementara ramuan ini sifatnya adalah antioksidan. Maka, jika ada pernyataan yang mengatakan dapat menyembuhkan, itu terlalu tinggi. Padahal, obat kimia saja tak sanggup menyembuhkan,” kata dokter Prapti Utami, konsultan herbal. “Agar dapat dinyatakan sembuh, maka harus terbukti ginjal dapat berfungsi kembali 100 persen. (Mengeluarkan) Pernyataan sembuh pun harus sangat hati-hati,” kata dokter Prapti Utami, Rabu (30/3/2016).

Akan tetapi dokter Prapti menjelaskan bahwa ramuan ini apabila dikonsumsi mungkin sesekali guna membuat kondisi tubuh menjadi lebih baik bisa saja. Ia berpendapat, ketiga bahan alami ini dapat mengeluarkan racun serta memiliki kandungan antiradang yang tinggi, sehingga bila dikonsumsi secara rutin dapat membuat kondisi tubuh menjadi lebih baik. “Gagal ginjal ini tak hanya ginjal saja yang menderita, namun ada pula peradangan pada bagian tubuh yang lain. Lalu tubuh itu penuh dengan radikal bebas, saat mengonsumsi ramuan ini maka membantu racun untuk keluar. Saat racun keluar, akan membuat sel-sel menjadi lebih sehat sebab kotoran telah dibersihkan,” terang dokter yang juga membuka klinik pribadi di Jl Palem Puri 2 Blok B No 21 Bintaro Sektor 9 tersebut.

Hasilnya, daya tahan tubuh pun menjadi lebih baik. Demikian pula dengan metabolisme tubuh. Hasilnya seseorang pun akan merasakan kondisinya lebih membaik. Namun perlu diingat, kondisi tubuh yang lebih baik ini tak semata-mata lantaran konsumsi ramuan bahan-bahan alami saja. Dokter Prapti juga sempat mengingatkan bahwa faktor yang lain semisal pola makan serta pola hidup juga sangat berpengaruh terhadap perbaikan kondisi badan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *