Thu. Apr 27th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Video 2 Pemotor yang Ngotot Masuk Jalur Bus TransJakarta Viral di Medsos

1 min read

Video 2 Pemotor yang Ngotot Masuk Jalur Bus TransJakarta Viral di Medsos – Media sosial tengah ramai membicarakan terkait video 2 orang pengendara sepeda motor yang ngotot tetap masuk jalur bus TransJakarta (busway). Meski sudah dilarang oleh petugas, kedua pengendara motor tersebut tetap ngotot masuk jalur bus TransJakarta.

Dalam video yang berdurai 15 detik tersebut, terlihat dua orang pengendara motor tetap berada di depan portal. Bahkan salah satu dari pemotor tersebut sampai turun dari motornya dan beradu pendapat dengan salah seorang petugas.

Bisa dilihat dalam video tersebut, portal di jalur busway tersebut juga terlihat masih ditutup meski kedua pengendara motor tetap bersikeras untuk melintas.

Saat itu tampak ada empat petugas yang sedang berjaga di lokasi tersebut. Sebuah bus TransJakarta juga tampak perjalanannya menjadi tertunda gegara kejadian itu. Dalam kejadian itu juga terdengar beberapa kali bunyi klakson dari pengendara lain.

Juru bicara PT TransJakarta, Wibowo, mengatakan peristiwa itu terjadi pada Senin (15/7/2019) sekitar pukul 16.30 WIB. Dia menyebut bahwa kejadian itu terjadi di Koridor 3, di daerah Jalan KH Hasyim Asyari, Jakarta Pusat, tepatnya berada di portal Sangaji.

Meski telah dilarang oleh bertugas, kedua pemotor tersebut tetap saja tidak berubah pendiriannya, mereka tetap saja ngotot untuk masuk. Wibowo mengatakan pihak kepolisian akhirnya menilang kedua pemotor tersebut.

Wibowo menambahkan kedua pengendara motor tersebut sudah ditindak oleh pihak berwajib.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *