Wed. Nov 1st, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Minum Air Terlalu Banyak Ternyata Dapat Memicu Serangan Jantung

1 min read

Minum Air Terlalu Banyak Ternyata Dapat Memicu Serangan Jantung – Sering minum memang sangat dianjurkan agar terhindari dari dehidrasi. Meski demikian harus tetap ada takarannya sebab jika terlalu banyak minum juga dapat menimbulkan risiko.

Kehausan dapat menimbulkan keinginan untuk minum sebanyak-banyaknya. Namun itu bukan cara minum yang baik. Sebab manusia tidak sama seperti unta yang mempunyai kapasitas untuk menyimpan air dalam waktu yang lama.

Ahli Gizi, Emilia E Achmadi mengatakan untuk menghilangkan haus bisa dilakukan dengan minum sesering mungkin namun jumlah jangan terlalu banyak. Untuk mengetahui berapa banyak liter air yang harus kita minum, bisa diketahui dengan cara dari berat badan kita kemudian dibagi 30.

Misalnya dengan berat badan 60 kg, cara menghitung kebutuhan air yang harus diminum yakni 60:30 = 2 liter perhari.

Namun, saat berolahraga kebutuhan minum harus ditambah sebanyak 250 cc tiap setengah jam dalam berolahraga. Minum tidak perlu sekaligus dalam jumlah yang banyak, percuma saja karena air akan terbuang kembali sebab tubuh kita tidak mampu menyerap air terlalu banyak.

Emilia E Achmadi mengatakan jika kita minum air terlalu banyak dan terlalu cepat bisa jadi kita akan mengalami hiponatremia yang artinya konsentrasi sodium dalam tubuh menurun terlalu rendah. Hal tersebut dapat memicu serangan jantung.

Jadi berhati-hatilah dalam meminum air yang terlalu banyak. Kita bisa minum air secukupnya sesuai kebutuhan tubuh bukan sesuai keinginan kita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *