Sat. Apr 8th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Nasional – Polisi Pastikan Kulitan Kabel Merupakan Milik PLN

2 min read

Irjen Tito Karnavian selaku Kapolda Metro Jaya telah memastikan bahwa bungkusan kabel yang telah ditemukan di dalam gorong-gorong merupakan milik PLN. Bungkusan kabel dalam jumlah besar yang telah dimukan tersebut memang merupakan milik dari PT Perusahaan Listrik Negara. Hal ini didapati setelah dilakukan penelusuran serta pemeriksaan kepada sejumlah saksi.

“Sementara ini sudah ada beberapa yang diinterview oleh tim yang berada dari Polda Metro Jaya beserta Suku DInas Tata Air. Pemeriksaan dilakukan baik dari pehak Telkim maupun PLN. Kemudian penyelidikan lapangan yang termasuk juga pemeriksaan barang bukti saat ini sedang diperiksa di labfor, namun untuk yang telah dibandingkan gulungan tersebut mirip dengan gulungan kabel yang dimiliki oleh PLN bukannya Telkom,” ungkap Tito ketika di Polda Metro Jaya pada Jum’at 4/3/2016.

Tito pun mengungkapkan bahwa penetapan kabel milik PLN tersebut berdasarkan dari perbandingan. Menurut Tito, kabel tersebut diinkasikasi sebagai milik PLN karena diduga sebagai kabel pengantar listrik.

“Sedangkan yang dari Telkom, bentuk gulungannya pun berbeda. Milik Telkom lebih besar serta ada isi didalamnya berupa serabut-serabut kabel kecil yang ratusan jumlahnya,” imbuhnya.

“Kemudian jadinya kita simpulkan sementara ini, bahwa kemungkinan itu merupakan kabel untuk listrik yakni milik PLN. Nah, berdasarkan keterangan PLN, ada memang kabel-kabel yang berada di bawah tanah yang tidak digunakan kemudian membuat jaringan yang baru. Jaringan yang lama pun tidak diangkut,” jelas Tito.

Tidak diangkatnya kabel yang lama, dikarenakan biaya pengankatan kabel lama tersebut lebih tinggi apabila dibandingkan dengan harga ekonomis kabel bekas yang telah bertahun-tahun. Oleh sebab itu, ada kecenderungan untuk membiarkannya tetap berada di sana.

“Dan ini yang menjadi potensi kenapa? Sebab kabel tersebut masih mempunyai nilai ekonomis apabila di dalamnya masih ada timah dan tembaga,” paparnya.

“Jadi saya jelaskan bahwa sementara ini berdasarkan hasil dari koordinasi kita dengan pihak dari Telkom dan PLN serta temuan yang ada di lokasi, barang bukti, temuan kasus serta foto dari batangan lama yang telah diambil serta memiliki bentuk yang sama dengan bentuk dari kabel PLN, maka kita menduga bahwa itu merupakan kabel PLN yang telah tak terpakai serta dicuri oleh sekelompok orang tertentu. Tembaganya sudah mereka ambil, sedangkan bungkusnya mereka tinggal. Saat ini, kita masih menyelidiki siap yang mencuri kabel tersebut,” pungkas Tito.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *