Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Nasional – Hujan Deras di Solo, Sejumlah Pohon Tumbang

2 min read

Hujan deras yang turun di Kota Solo dan sekitarnya pada Kamis sore 25/2/2016, telah membuat sejumlah daerah tergenang. Bahkan, sejumlah pohon yang berada di Jalan Baki – Solo yang merupakan jalur alternatif dari Solo menuju Yogyakarta serta Jalan Baki – Gatak tumbang.

Sebuah pohon cemara yang berdiameter 50 dan menjulang tinggi yang terdapat di Jalan Baki – Solo, Kadilangu, Kota Solo Baru nampak tumbang melintang di tengah jalan. Pohon yang sudah tua tersebut juga menimpa sebuah jaringan listrik, oleh karena itu cukup membahayakan.

Berdasarkan laporan dari sejumlah warga yang melintasi tempat kejadian, mengungkapkan bahwa peristiwa tumbangnya pohon tersebut terjadi sekitar pukul 15:00 WIB, pada saat hujan tengah turun dengan derasnya. Angin yang juga cukup kencang, ternyata mampu menumbangkan pohon cemara tersebut. Untung saja dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa atau kendaraan yang tertimpa batang pohon.

Namun karena pohon tersebut tumbang dan menutupi jalan, membuat arus lalu lintas dari arah Solo maupun Klaten sempat mengalami kemacetan hingga lebih dari 1 km. Sejumlah kendaraan truk serta tronton yang memiliki bodi yang tinggi, tidak bisa melintas.

“Tadi pada saat hujan deras, anginnya kencang sekali. Lalu tiba-tiba ada suara dari pohon yang roboh,” ungkap Isminal 62 tahun warga Baki yang tengah melintasi jalan tersebut.

Berdasarkan pantauan langsung dari tempat kejadian, sekitar pukul 15:35 WIB, nampak petugas dari Pihak Kepolisian, petugas BPBD Sukoharjo, Petugas PLN serta sejumlah warga nampak saling bahu membahu untuk memoton ranting serta dahan pohon cemara yang melintang. Arus lalu lintas yang berasal dari Klaten pun akhirnya dialihkan menuju jalan Baki – Solo Baru. Sementara itu, kendaraan yang datang dari arah Solo kemudian dialihkan menuju Jalan Ir Soekarno.

Pada tempat yang lain, yaitu di Jalan Baki – Gatak, di Desa Baki Pandeyan, juga terdapat sejumlah pohon yang tumbang serta melintang di jalan pada saat hujan deras disertai angin tersebut. Tetapi proses evakuasi dan pembersihan pun lekas dilakukan, sehingga tidak mengganggu arus lalu lintas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *