Mon. Apr 17th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – Pengeluaran Dana Kampanye Presiden Dirilis

2 min read

Kampanye pencalonan presiden Donald Trup disinyalir telah menghabiskan dana sekitar US$ 94 juta untuk membawa dirinya menjadi presiden. Angka tersebut dirilis melalui laporan dari badan penggalangan dana terbaru.

Republikan melanjutkan tren kampanye yang panjang yang menghabiskan dana jauh lebih sedikit dibandingkan dengan saingannya Partai Demokrat, Hillary Clinton. Kampanyenya sendiri menghabiskan dana hampir US$ 132 juta di minggu penutupan kampanye. Menurut laporan diajukan pada hari Kamis (8/12) dengan Komisi Pemilihan Federal. Laporan baru0baru ini mencakup tanggal 20 Oktober hingga 28 November.

Selama pemilihan primer dan umum kampanye Trump telah menghabiskan sekitar US$ 340 juta termasuk dana pribadinya yang mencapai US$ 66 juta. Kampanye Clinton sendiri yang berjalan lebih lama dan fokus dalam penggalangan dana yang lebih terpadu telah menghabiskan dana sekitar US$ 581 juta.

Brad Parscale, direktur digital Trump yang diberdayakan dengan keputusan belanja dalam kampanye telah dikreditkan dengan investasi yang strategis di menit-menit akhir sebelum pemilihan yang berhasil membantu mendorong pendatang politik baru untuk mencapai kemenangan.

Kampanye mereka dari Partai Republik sendiri telah menghabiskan dana sekitar US$ 5 juta untuk kampanye melalui media digital yang ditargetkan beberapa hari terakhir di daerah, Michigan, Wisconsin, Pennsylvania dan Florida. Hal ini terbukti penting yang berhasil memenangkan pemilihan di negara-negara bagian dengan margin yang tipis.

“Anda pikir bagaimana jika kami tidak menghabiskan dana sebesar itu, kami tidak mungkin memenangkan pemilu,” kata Prescale. Investasi lain yang dikatakan dibayar menggunakan deviden mencapai US$ 7 juta untuk durasi iklan selama dua menit di televisi.

“gerakan kami adalah tentang mengganti pembentukan politik gagal dan korup dengan pemerintahan baru yang dikendalikan oleh anda, orang-orang Amerika Serikat,” kata Trump yang menampilkan gambar presiden terpilih tersebut melalui iklan di televisi.

Laporan akhir FEC menunjukkan bahwa iklan yang menampilkan kampanye Trumo sendiri telah menghabiskan hampir US$ 39 juta di iklan televisi yang ditayangkan di menit akhir, sedangkan US$ 29 juta untuk iklan digital dan konsultasi pekerjaan yang dilakukan oleh perusahaan Parsclae tersebut.

Kampanye Clinton sendiri telah menghabiskan dana jauh lebih besar dari Trump pada iklan televisi, cara yang lebih tradisional untuk mencapai pemetakan pemilih. Dia mengahabiskan dana sekitar US$ 72 juta pada iklan televisi dan US$ 16 juta pada iklan di layanan internet di minggu-minggu terakhir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *