Mon. Mar 25th, 2024

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Dua Orang Tewas di Dalam Sumur di Demak Diduga Akibat Hirup Gas Beracun

1 min read

Dua Orang Tewas di Dalam Sumur di Demak Diduga Akibat Hirup Gas Beracun – Dua orang ditemukan tewas di dalam sumur saat penggalian di Dukuh Rimbu Lor RT 1 RW 2 Desa Rejosari, Kecamatan/Kabupaten Demak. Korban tewas diduga akibat menghirup gas beracun yang ada di dalam sumur.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, awalnya warga Desa Rimbu Lor bernama Slamet Riyadi (50), tengah menggali sumur bersama dengan anaknya, Zaeni (32), pada Rabu (4/9/2019) sekitar pukul 09.30 WIB. Sebelumnya korban sempat menguras air sumur untuk kemudian digali lagi lebih dalam.

Namun, ketika turun ke dalam sumur sedalam sekitar 12 meter, Slamet tiba-tiba lemas dan langsung tidak sadarkan diri. Melihat hal tersebut, anak korban langsung berteriak minta tolong.

Salah seorang warga bernama Muhammad Muwahid Efendi (35), datang ke lokasi untuk menolong korban. Namun ketika turun ke dalam sumur dan hendak membawa korban ke atas,  Muwahid merasa lemas. Akhirnya Muwahid juga tewas.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Demak Agus Nugroho menuturkan kedua korban tewas diduga akibat menghirup gas beracun di dalam sumur. Saat itu, ada salah seorang warga yang bermaksud untuk menolong korban. Namun ia juga ikut terkena gas beracun hingga akhirnya meninggal dunia.

Agus mengatakan korban meninggal ada dua orang. Satunya merupakan pekerja dan satunya lagi warga yang hendak menolong.

Menurut Agus, kedua korban meninggal dunia sewaktu di dalam sumur, sehingga untuk proses evakuasi terhadap korban dengan menggunakan alat pompa air. Kini jasad kedua korban sudah dibawa ke puskesmas setempat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *