Tue. Apr 18th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Diduga Korsleting Listrik, 4 Toko di Pasar Sidoarjo Ludes Terbakar

2 min read

Diduga Korsleting Listrik, 4 Toko di Pasar Sidoarjo Ludes Terbakar – Kebakaran melanda empat unit toko yang terletak di Pasar Larangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Penyebab kebakaran itu sendiri diduga berasal dari korsleting listrik yang terjadi di sebuah toko elektronik.

Kapolsek Candi, AKP Yulie Khrisna saat dimintai konfirmasi pada Selasa (10/11/2020) mengatakan bahwa api pertama kali terlihat di toko elektronik Cahaya Abadi 1 sekitar pukul 10.20 WIB siang tadi.

AKP Yulie saat ditemui di lokasi kebakaran, tepatnya di Jalan Sunandar Prijo Soedarmo mengatakan bahwa penyebab kebakaran itu sendiri, untuk sementara diduga akibat adanya korsleting listrik yang terjadi di toko elektronik tersebut.

AKP Yulie menambahkan tak lama kemudian, kobaran api semakin membesar dan merembet sampai ke toko elektronik Cahaya Abadi 2. Setelah itu, kobaran api dengan cepatnya juga merembet ke dua toko emas yang lokasinya memang berdekatan.

Kobaran api berhasil dipadamkan sekitar pukul 11.35 WIB setelah 10 unit mobil PMK dikerahkan ke lokasi kejadian untuk membantu memadamkan kebakaran. Kemudian petugas PMK langsung melakukan pembasahan di lokasi.

AKP Yulie menuturkan untuk sementara, mengenai kerugian akibat insiden kebakaran itu belum diketahui secara pasti, karena pemilik dari bangunan yang ludes terbakar itu ada empat orang. Yang jelas kerugian bisa mencapai sekitar ratusan juta rupiah.

Yulie menambahkan jadi untuk kerugian yang dialami oleh empat pemilik yang tokonya ludes di lalap si jago merah itu belum diketahui secara pasti. Saat ini masih dalam proses pendataan. Diperkirakan, kerugian yang dialami bisa mencapai sekitar ratusan juta rupiah.

Di lokasi yang sama, Komandan Pleton PMK Candi bernama Huda mengatakan bahwa ketika proses pemadaman api di lokasi kejadian sedikit mengalami kendala. Yaitu jarak pengambilan air yang sedikit jauh dari lokasi kebkaran yakni sekitar 1,5 km.

Huda menambahkan proses pemadaman pun sudah selesai dilakukan sekitar pukul 11.35 WIB. Saat ini, api yang melalap empat unit bangunan toko itu memang sudah padam. Meski demikian, kami masih melakukan pembasahan di lokasi, tetapi kami hanya menyiapkan 2 unit mobil PMK saja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *