Tue. Apr 18th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Internasional – Banjir Bandang Terjang Melbourne

2 min read

Diberitakan bahwa banjir bandang telah melanda kota Melbourne, di Australia. Bencana ini menyebabkan sejumlah kekacauan lalu lintas serta pemadaman listrik pada beberapa wilayah di kota tersebut. Listrik terpadam pada sejumlah bagian di Melbourne, serta lapangan Barkly yang ada di Brunswick juga sudah dievakuasi sebagian lantaran adanya hujan lebat serta hujan es yang memicu datangnya banjir bandang tersebut. Pihak Kepala Badan Penanganan Bencana (SES) lokal, Tim Wiebusch, menyatakan bahwa SES saat ini telah menerima 8 sampai 10 telepon tiap menitnya perihal permintaan bantuan.

“Banjir bandang juga mulai mengancam terhadap keberadaan sejumlah bangunan, kami juga melihat ada 3 bangunan yang cukup tua yang telah diterjang oleh banjir bandang ini, selain itu kami sudah mengevakuasi Lapangan Barkly untuk sebagian. Kami juga mulai melihat bahwa beberapa banyak mobil dengan penumpang di dalamnya yang ikut terjebak di dalam luapan air banjir,” terang Tim. Salah satu toko yang cukup besar yang beroperasi di Camberwell pun juga terpaksa ditutup lantaran salah satu bagian dari langit-langitnya diketahui ambruk.

Tim juga mengatakan bahwa Sunbury sudah diguyur hujan dengan volume 25 milimeter dalam durasi 20 menit, sedangkan Narre Warren turut diguyur dengan curah hujan yang setingkat dengan durasi 15 menit lamanya. Peringatan terkait cuaca buruk pun disebar mengingat adanya angin kencang yang berkecepatan 140 kilometer per jam dimana berpotensi akan menyerang negara bagian Victoria. Phil King, salah seorang prakirawan senior pada Badan Meteorologi lokal, mengutarakan bahwa badai tiba pada tanggal 9 September di jam 3 sore datang dari arah barat daya serta menyebabkan hujan lebat dan hujan es pula.

Phil juga sempat menjelaskan bahwa beberapa wilayah Melbourne, yang termasuk Pascoe Vale serta Persimpangan Camberwell, diguyur hujan hingga 30 milimeter per jam lebih. Nyaris 1800 rumah yang ada di Healesville, Olinda, serta Cockatoo alami pemadaman listrik usai tersapu oleh angin kencang 8 September lalu. Masyarakat negara bagian Victoria pun diminta membersihkan pohon tumbang serta kabel listrik yang terjatuh sementara para petugas penanganan bencana tetap berusaha mengatasi sisa badai.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *