Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Unik Aneh – Tak Ada Kelahiran Baru di Kota Ini Selama 28 Tahun

2 min read

Bisa Anda bayangkan seperti apa sebua kota yang tak pernah dihiasi oleh tangisan bayi hingga puluhan tahun lamanya? Tentu saja juga jarang terdengar keriuhan anak bermain di sudut kota itu pula. Ternyata ada sebuah kota di kawasan Italia yang mengalami hal ini. Bahkan saat ini mereka sedang merayakan lahirnya bayi pertama yang terlahir di kota tersebut dari tahun 1980-an silam.

Sang wali kota untuk daerah bernama Ostana yang terletak di pegunungan di Piedmont itu mengatakan bahwa lahirnya bayi ini adalah “mimpi yang jadi nyata” bagi kota kecil tersebut. Diketahui pula bahwa jumlah penduduk kota tersebut terus berkurang seabad belakangan. Kehadiran Pablo, nama sang bayi yang terlahir di sebuah RS di daerah Turino, pada pekan lalu, berhasil menambah jumlah penghuni kota itu jadi 85 orang. Dari jumlah ini, hanya setengahnya saja yang merupakan penduduk tetap, seperti yang dilaporkan oleh harian La Stampa.

Wali kota Giacomo Lombardo mengatakan bahwa pada tahun 1900-an yang lalu, ada setidaknya 1.000 orang sebagai penduduk Ostana. Sayangnya, penurunan tingkat kelahiran pun terjadi semenjak Perang Dunia Kedua. “Sementara penurunan paling banyak berawal tahun 1975, dimana hanya 17 bayi saja yang terlahir antara tahun 1976 sampai 1987 hingga bayi terakhir terlahir, lalu lahirlah si kecil Pablo kemarin hari,” ujarnya.

Ostana memang berjuang merubah kecenderungan penurunan populasi, utamanya melalui penciptaan lapangan kerja baru. Ibu dan ayah Pablo, Silvia dan Jose, sebenarnya sudah berniat pindah ke luar negeri sejak 5 tahun lalu, tetapi membatalkannya usai menerima tawaran kerja untuk mengelola suaka alam di sekitar kota itu. Ada banyak kota kecil di Italia yang mberjuang melawan depopulasi, utamanya lantaran generasi mudanya yang eksodus demi mencari pekerjaan.

Ada pula wali kota yang berusaha menarik minat orang agar mau tinggal di kota mereka dengan menawarkan hunian gratis. Ada juga yang memilih fokus pada pencegahan berkurangnya populasi penduduk dengan cara “melarang” warganya sakit. Di Ostana sendiri, kelahiran Pablo dirayakan dengan acara pesta. Bahkan, La Stampa memberitakan ada patung bangau terpajang gerbang kota lengkap dengan bungkusan yang menyelip di paruh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *