Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

MotoGP – Lorenzo Mampu Tampil Lebih Cepat Pada Hari Kedua

2 min read

Jorge Lorenzo, pembalap dari Tim Movistar Yamaha merasa senang setelah dirinya bisa meraih catatan waktu terbaik pada hari kedua dari tes pengujian yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring. Pada ters kedua yang berlangsung pada Rabu 20 Juli 2016 malam. X Fuera (julukan Jorge Lorenzo) mengakui apabila Motor YZR – M1 yang ditungganginya mampu melaju lebih cepat dibandingan dengan pada percobaan di hari pertama.

Pembalap yang kini berusia 28 tahun tersebut memang selalu mengaspal pada waktu dua hari test. Di test hari pertama, pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut harus puas hanya berada pada peringkat 12 dengan mencatatkan waktu terbaik 1 menit 25.175 detik. Pada saat itu, dirinya terpaut 1,4 detik dari Andrea Dovizioso pembalap dari Tim Ducati yang mencatatkan diri sebagai pembalap tercepat pada test hari pertama.

Pada test di hari kedua, Jorge Lorenzo pun berada pada posisi yang bisa dikatakan jauh lebih signifikan. Dirinya sanggup berada di peringkat keenam dengan meraih waktu 1 menit 24.194 detik. Pembalap yang meraih juara dunia 3 kali di kelas MotoGP tersebu masih tertinggal 0,9 detik dari Andrea Iannone, pembalap Ducati lainnya yang berhasil menjadi yang tercepat pada test hari kedua.

Oleh sebab itu, perbaikan dari catatan waktu yang telah dilakukan oleh Jorge Lorenzo akan menjadi modal yang berharga bagi dirinya. Dia pun akan membawa catatan baiknya tersebut untuk menjadi modal yang berharga sebelum dirinya akan kembali pada sirkuit yang sama untuk menjalani balapan.

Sebagai informasi bahwa Sirkuit Red Bull Ring ini merupakan arena untuk race ke – 10 dari gelaran MotoGP 2016. Race sendiri baru akan berlangsung pada hari Minggu malam 14 Agustus 2016 mendatang.

“Apabila dibandingan dengan hari sebelumnya, memang saya mampu meraih yang lebih positif pada hari ini. Kami juga merasakan akan adanya beberapa perkembangan dari motor saa. Sehingga saya melihat bahwa pada hari ini saya mampu sedikit lebih cepat. Jika sebelumnya saya telah tertinggal 1,4 detik dari pembalap tercepat, kini saya pun hanya tertinggal dalam 0,9 detik saja,” ungkap Jorge Lorenzo sebagaimana yang telah dikutip dari Crash pada Kamis 21/7/2016.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *