Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Unik & Aneh – Pekerjaan Tanpa Gelar Namun Bergaji Tinggi

2 min read

Gelar selama ini kerap menjadi sebuah patokan seseorang ketika mencari sebuah lapangan kerja. Banyak yang beranggapan jika semakin tinggi gelar seseorang, maka gaji yang mereka dapatkan akan semakin tinggi pula.

Akan tetapi, fakta ternyata tidak sesuai dengan hal itu. Terdapat sejumlah pekerjaan yang tidak memerlukan gelar tetap tetap mendapatkan gaji yang cukup tinggi.

Berikut adalah pekerjaan dengan gaji tinggi tanpa membutuhkan gelar sarjana atau gelar tinggi seperti yang telah dilansir oleh Business Insider, Kamis, 25 Juni 2015.

  1. Jurnalis

Saat ini mungkin sudah banyak seorang jurnalis yang sudah menyelesaikan masa kuliah. Akan tetapi, hal itu tidak menutup kemungkinan bagi mereka yang tidak memiliki gelar. Menjadi seorang jurnalis sesungguhnya hanya memerlukan sebuah pemahaman dalam sebuah cerita ataupun paham cara menulits.

Gaji rata-rata seorang jurnalis pun cukup tinggi yaitu bisa mencapati USD 49.117 atau sama dengan Rp. 653 juta.

  1. Manajer HRD

Menjadi seorang Manajer HRD atau yang mengatur seluruh karyawan tidak membutuhkan gelar tinggi. Akan tetapi, di luar negeri, untuk dapat menjadi seorang manajer, Anda wajib lulus kualifikasi CIPD atau Chartered Institute of Personnel and Development.

Pekerjaan ini jelas tidak terlalu terkenal di kantor, akan tetapi manajer SDM ini adalah pekerjaan yang sangat penting untuk menjaga karyawan tetap bekerja dengan senang, selalu memastikan semua berfungsi dengan baik, dan memastikan seluruh karyawan mendapatkan gaji tepat pada waktunya.

Rata-rata gaji seorang Manajer HRD cukup tinggi yaitu USD 61.285 atau sama dengan Rp. 815 juta.

  1. Petugas Kontrol Pesawat di ATC

Bekerja di Air Traffic Control atau ATC atau di menara pengawas tidak membutuhkan gelar sarjana. Seandainya berminat untuk dapat bekerja di sini, pertama Anda dapat kursus di National Air Traffic Service ataupun lembaga khusus untuk mencari orang yang siap bekerja di industri lalu lintas udara. Kursus tersebut akan dilakukan selama 5 hingga 11 bulan sesuai dengan bidang yang tengah dikursuskan.

Rata-rata gaji bekerja di ATC cukup tinggi yaitu USD 64.983 atau sama dengan Rp. 864 juta.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *