Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Nasional – Polisi Berharap Massa FPI Tidak Bawa Senjata serta Tertib Lalu Lintas

2 min read

Massa FPI sudah nampak berdatangan pada Masjid Al – Azhar yang berada di Jakarta Selatan. Setelah massa sudah mulai berkumpul, mereka nantinya akan melakukan konvoi menuju Polda Metro Jaya. Pihak kepolisian pun telah menghimbau apabila pada konvoi nanti, rombongan massa bisa tetap tertib lalu lintas.

“Kita sudah memberikan imbauan kepada mereka apabila ada yang menggunakan kendaraan roda dua, ya harus tetap tertib lalu lintas. Memakai helm serta lainnya sehingga tak kelihatan amburadul,” ungkap AKBP Johanson Ronald Simamora selaku Wakapolsek Jakarta Selatan setelah memimpin apel pengamanan di depan Masjid Al – Azhar, Jakarta Selatan pada Senin 23/1/2017.

AKBP Johanson telah mengatakan bahwa baik massa yang akan melakukan konvoi mau pun long march, akan tetap mendapatkan kawalan dari pihak kepoisian. Pihak kepolisian pun telah menyiapkan pasukan dengan sepeda morot serta kendaraan roda empat guna melakukan pengawalan pada aksi tersebut.

“Apabila mereka melakukan konvoi, maka akan tetap kita kawal. Apabila melakukan long march, pun tetap kita kawal. Kita pun juga telah bersiap dengan sepeda motor atau pun kendaraan roda empat apabila mereka melakukan konvoi dengan roda dua,” imbuh Johanson.

Johanson juga telah memastikan bahwa personel yang telah diterjunkan, jumlahnya sudah cukup. Dirinya pun berharap bahwa massa tidak membawa senjata mau pun benda tajam lainnya. Sebab itu tentu saja membahayakan diri sendiri dan orang lain.

“Yang pastinya, kita pun berharap bahwa mereka tidak serta merta membawa senjata tajam dan juga benda – benda yang berbahaya lainnya, sehingga semuanya berjalan dengan tertib dan keinginan pun tercapai semuanya berjalan dengan lancar,” pungkas Johanson.

Massa FPI pun nampak sudah mulai berdatangan di pelatan Masjid Al – Azhar semenjak puku 06:00 WIB. Apabila sesuai rencana, massa akan mulai bergerak menuju Polda Metro Jaya pada pukul 08:00 WIB atau setelah melakukan sholat Dhuha berjamaah.

Berangkat pukul 8 itu, juga dikarenakan menunggu massa yang kemungkinan jumlahnya bisa mencapai ribuan orang. Masih belum ada konfirmasi lebih lanjut terkait berapakah jumlah massa yang akan mengikuti aksi kali ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *