Tue. Apr 11th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Nasional – Chevrolet Sruduk Becak Dan Angkot

2 min read

Telah terjadi kecelakaan di Jalan Krakatau, Medan, pada Jum’at (14/10) siang hari, satu buah mobil Chevrolet Captiva menabrak dua kendaraan, empat orang telah terluka. Mobil Chevrolet itu di ketahui melaju kencang dari Jalan Pembangunan IV. Tan Chia (47 tahun), warga Jalan Bilal No. 82 E di duga yang mengendarai mobil Chevrolet itu.

Sekuriti BCA, WS Putra adalah salah satu saksi kecelakaan tersebut, dia mengatakan bahwa Chevrolet melaju dengan kecepatan tinggi. Mobil Chevrolet itu melaju dengan kencang menuju Jalan Pembangunan II. Mobil itu melaju seperti tidak peduli bahwa Jalan Krakatau sedang ramai ketika itu, dan kendaraan itu langsung menabrak becak motor. Penumpang yang berada dibecak motor yang bernama Yunia Rida Br Silalahi (31), seorang warga Jalan Bilal no. 41 itu terluka akibat kecelakaan tersebut. Ia mengalami luka memar pada bagian kapala, tangan juga kakinya lecet. Ia langsung di bawa ke Klinik Mitra Sehat, Jalan Krakatau untuk mendapatkan perawatan, kata WS Putra.

Tidak berhenti disana, mobil Chevrolet yang dikendarai oleh Tan Chia tersebut kembali menabrak sebuah angkot Medan bus 21 dengan plat nomor BK 7697 DG yang sedang melintas saat itu. Angkot tersebut sampai berbalik arah, seorang penumpang angkot terlempar keluar angkot, tiga orang penumpang mengalami luka. Keseluruhan korban dari Chevrolet tersebut ada 4 orang, satu penumpang becak, tiga penumpang angkot, sambung Putra.

“Satu penumpang angkot, Rachel Atelia Br Siahaan (9) siswa SD warga Jalan Cahaya Gang Sekata juga di larikan ke Klinik Mitra Sehat karena dia mengalami luka di kepala”, kata Aiptu Rajali, seorang petugas Satlantas yang berada dilokasi kejadian, dua orang korban di larikan ke RS Imelda, Jalan Bilal. Dan saat ini kami masih mengumpulkan datanya.

Atas perbuatannya tersebut Tan Chia nyaris dipukuli oleh para warga sekitar, tapi ia tidak keluar dari mobil yang ia kendarai tersebut. Laki-laki tersebut kemudian di amankan oleh petugas kepolisian yang telah berjaga di bank BCA yang tak jauh dari lokasi kejadian. Setelah ia di serahkan kepada polantas yang datang ke lokasi kejadian. Hingga saat ini Tan Chia masih dalam pengawasan dan di periksa oleh anggota Satlantas Polresta Medan. Di duga pengemudi mobil sedang dalam pengaruh obat atau minuman. Karena saksi mata yang bernama Dodi mengatakan bahwa dia sedang teler, jalannya sempoyongan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *