Thu. Apr 13th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Kesehatan – Ingin Kulit Sehat, Maka Minumlah 2 Minuman Ini

2 min read

Memiliki kecantikan serta kesehatan kulit tidak hanya dengan cara merawat dari sisi luarnya saja. Kita juga perlu melakukan perawatan dari dalam. Lalu, bagaimana caranya? Salah satu cara untuk merawat kulit yang cukup mudah ialah berhati-hati dalam memilih minuman yang akan kamu konsumsi, selain itu kamu juga harus lebih peka.

Sebenarnya, cara untuk merawat kulit tak perlu mahal, siapapun bisa mendapatkan atau memiliki kulit yang cantik. Bahkan kamu bisa memilikinya dengan minuman yang sederhana saja serta sudah biasa kamu konsumsi sehari-hari. Sekarang kamu juga bisa melakukan sebuah cara untuk merawat kulit dari dalam.

Sebagaimana yang sudah dilansir dari eatingwell.com, kamu dapat  melindungi kulit luar dari sinar UV atau sinar matahari serta bisa mencegah penuaan dini dengan cara meminum teh hijau sertakopi. Untuk lebih jelasnya, marilah kita simak bersama:

  1. Teh hijau untuk kecantikan kulit

Seperti pada sebuah penelitian yang ada dalam journal of Nutrition telah menyebutkan bahwasannya wanita yang meminum 4 gelas teh hijau setiap harinya dalam 12 minggu, dapat mengurangi risiko dari kulit yang terbakar oleh sinar matahari sebanayk 25%. Selain itu, kulit juga akan menjadi lebih awet muda serta lebih kenyal dan kencang.

Dalam penelitian yang dilangsungkan pada tahun 2011 silam, bahwa antioksida yang terdapat dalam kandungan teh hijau yang disebut dengan katekin dapat menyerap sinar matahari dan menjadikan kulit jadi terlindung dari sinar dengan sangat baik. Mengonsumsi teh hijau juga sangatlah baik. Namun jika kamu memiliki gangguan pada kesehatan, ada baiknya untuk segera berkonsultasi dengan dokter dahulu, hanya untuk memastikan baik atau tidaknya apabila kamu mengonsumsi teh hijau dalam jumlah yang cukup banyak di setiap harinya.

  1. Minum kopi juga dapat mengurangi risiko kanker kulit

Menikmati hidangan secangkir kopi di pagi hari memang sangatlah menyenangkan, karena dapat menambah energy untuk bisa memulai suatu aktivitas. Selain hal tersebut, ternyata kopi juga sangat baik dalam membantu masalah kecantikan kulit.

Dari sebuah penelitian Harvard Medical School pada tahun 2011 silam, telah menyebutkan bahwa seseorang yang terbiasa minum kopi dapat menghambat pertumbuhan dari karsinoma sel basah ataupun sebuah jenis kanker kulit jika dibandingkan dengan orang yang jarang meminum kopi. Peneliti Fengju Song, Ph.D, juga telah berpendapat bahwasannya kafein yang terkandung di dalam kopi dapat membantu menghambat sel kanker yang diakibatkan oleh adanya sinar UV dan memiliki potensi jadi kanker dengan cara membunuh sel-sel tersebut.

Jadi, dengan meminum teh hijau ataupun kopi dapat menyegarkan tubuh dan pastinya juga mampu membuat kulit kamu nampak lebih sehat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *