Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Internasional – Serangan Udara di Dekat Pos Houthi Tewaskan 35 Orang

2 min read

Sedikitnya 35 orang tewas dalam serangan udara yang menghantam sebuah hotel di dekat pos pemeriksaan yang dikontrol Houthi di utara Sanaa. Serangan yang terjadi pada hari Rabu (23/8) disebut oleh seorang petugas medis dan sebuah stasiun yang dikelola oleh Houthi yang menyalahkan serangan tersebut berasal dari pasukan koalisi yang dipimpin oleh Arab Saudi.

Seorang saksi mata mengatakan kepada Reuters bahwa atap hotel tersebut runtuh, yang meninggalkan setidaknya dua mayat yang menggantung dari bangunan di daerah Arhab, sekitar 20 kilometer dari Sanaa, yang merupakan ibukota dari Yaman.

Al-Masira TV, saluran televisi yang dijalankan oleh gerakan bersenjata Houthi yang menguasai Yaman utara, mengatakan bahwa setidaknya 41 martir atau korban telah terbunuh dalam serangan tersebut. Itu tidak segera membuat referensi langsung ke warga sipil atau pejuang Houthi.

Seorang juru bicara koalisi pimpinan Arab Saudi, yang memerangi Houthi yang bersekutu dengan Iran di yaman, mengatakan bahwa aliansi tersebut mengumpulkan informasi mengenai insiden tersebut, tanpa menjelaskan rincian yang lebih jauh.

Yehia Hussein, seorang pekerja darurat di daerah yang dikontrol oleh Houthi mengatakan bahwa penyerang yang berasal dari pasukan Arab Saudi-Amerika Serikat telah menargetkan hotel tersebut, yang tengah menampung sekitar 100 orang.

Hussein menambahkan bahwa petugas medis telah menemukan 35 mayat serta bagian tubuh korban yang lain. Ada hampir sektiar 13 orang mengalami luka-luka dan sisanya masih ada korban yang masih berada di bawah reruntuhan.

Struktur lantai dasar dari bangunan beton abu-abu tersebut masih berdiri, namun tingkat atasnya telah berubah menajdi puing-puing dengan kabel logam yang mencuat ke atas. Orang-orang terlihat mencari di puing reruntuhan hotel, sementara yang lain membawa mayat yang terbungkus dengan selimut yang dimasukkan ke dalam van bewarna putih.

“Koalisi harus menyelesaikan evaluasi setelah tindakan mereka. Sepanjang proses kami, kami akan mengumpulkan semua informasi,” kata Kolonel Turki al-Maliki, seorng juru bicara koalisi pimpinan Arab Saudi, ketika ditanyai mengenai serangan udara tersebut.

Pejuang Houthi, yang menguasai Sanaa dan Yaman utara telah memerangi pemerintahan Yaman yang diakui secara internasional, yang didukung oleh aliansi militer yang dipimpin oleh Saudi dalam sebuah perang yang telah menewaskan sedikitnya 10.000 orang dan menimbulkan sebuah bencana kemanusiaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *