Tue. Apr 11th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Internasional – Mantan Presiden Peru Menghadapi Penangkapan Atas Tuduhan Suap

2 min read

Hakim di Peru telah mengeluarkan perintah penangkapan terhadap mantan presiden Peru, Alejandro Toledo. Jaksa penuntut sendiri tengah mempersiapkan tuntutan kriminal untuk melawan mantan pemimpin negara tersebut dengan tuduhan telah memberikan US$ 20 juta uang suap kepada perusahaan konstruksi besar asal Brasil, Odebrecht dengan imbalan pemberian kontrak yang menguntungkan untuk pembangunan jalan raya yang melintasi samudra antara Brasil dan pesisir Peru.

Hakim Richard Conception memerintahkan penahanan preventif selama 18 bulan dan mengeluarkan isu tentang kedua negara dan surat penahanan internasional terhadap Toledo yang saat ini berusia 70 tahun pada hari Kamis (9/2).

Mantan presiden tersebut, yang pada pekan lalu berada di Perancis mengungkapkan kemarahannya dan membantah telah melakukan kesalahan ketika diwawancarai oleh jurnalis asal Peru. Pengacara dirinya mengatakan bahwa dia tidak akan melarikan diri dan menolak untuk mengatakan negara mana yang menjadi lokasi keberadaan dirinya.

Pengamat mengatakan bahwa surat perintah tersebut menandai titik nadir dari kejatuhan Toledo, salah satu aktivis pro demokrasi yang memimpin pengunjuk rasa di jalanan untuk melawan mantan presiden yang otoriter, Alberto Fujimori dan berjanji untuk menekan korupsi yang merajalela saat ia menjabat dari tahun 2001 hingga 2006.

Fujimori sendiri sedang menjalani hukuman penjara selama 25 tahun atas kejahatan hak asasi manusia, penggelapan uang dan penyuapan terhadap media. Banyak rakyat peru yang terkejut bahwa salah satu musuh terkemuka bisa bergabung dengannya di balik jeruji jika dia terbukti bersalah.

Pada awal pekan ini, kantor Jaksa Agung Peru telah resmi mendakwa Toldeo dengan kasus pencucian aset dan pengaruh perdagangan. Langkah tersebut muncul setelah polisi dan jaksa menggerebek rumahnya di Lima pada akhir pekan, dengan melakukan penyitaan dokumen, video, sejumlah ponsel, dan uang yang berjumlah lebih dari US$ 30.00 dalam bentuk tunai.

Jaksa menuduh bahwa penerimaan dana terhadap Toledo dilakukan melalui temannya yang bernama Josef Maiman, seorang pengusaha Peru-Israel yang juga sedang diselidiki bersama dengan manatan bos Odebrecht di negara tersebut, Jorge Barata, di mana kesaksiaanya pada saat sidan mengimplikasikan mantan presiden tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *