Sun. Apr 16th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – Enam Tewas Dalam Serangan di Timur Laut Kenya

2 min read

Enam orang dilaporkan tewas dalam sebuah serangan yang dilakukan oleh kelompok militan Islam yang berasal dari kelompok asa Somalia, al-Shabaab di wilayah timur laut negara Kenya pada ahri Kamis (6/10). Sebuah lokasi proyek pekerjaan umum di kota Bulla yang berdekatan dengan perbatasan dengan Somalia ini mendapatkan serangan pada pukul 2:45 dini hari waktu setempat ketika para pekerja sedang terlelap tidur.

“Kami telah mendapatkan serangan lain yang menyedihkan,” kata Ali Roba, seorang gubernur wilayah Mandera, lokasi di mana serangan itu terjadi.

“Lebih dari 33 warga yang merupakan bukan warga loka berada di dalam area tersebut, di mana 6 orang tewas tertembak dan 27 orang lainnya berhasil diselamatkan oleh petugas keamanan kami yang kebetulan berjaga di wilayah tersebut,” kata Roba kepada surat kabar negara Kenya, Daily Nation.

“Enam nyawa adalah jumlah yang kehilangan yang terlalu banyak. Kami sangat mengutuk serangan itu yang datang pada saat para penduduk setempat sudah memmulai menikmati sebuah perdamaian,” tambahnya.

Mandera adalah wilayah yang berada di paling ujung di timur laut negara Kenya, yang dilaporkan keseluruhan korban serangan itu adalah pekerja yang sedang membangun pagar perbatasan yang sempat menjadi kontroversial yang berseberangan dengan Somalia. Namun pihak media setempat belum bisa memverifikasi atas informasi yang didapat ini.

Baik ranjau darat dan jebakan lain tampaknya sengaja diletakkan oleh para pelaku penyerangan untuk menghambat upaya untuk mengamankan mayat dari para korban.

Warga Kenya di perbatasan sendiri sering menjadi target penyerangan oleh kelompok al-Shabaab, yang telah menyerukan akan terus melakukan serangan ke negara tersbut hingga pemerintahan Kenya menarik pasukannya dari wilayah Somalia, di mana pasukan keamanan yang di kirim ke Somalia itu adalah bagian dari pasukan Uni Afrika.

Kelompok militan al-Shabaab sendiri belum secara resmi mengklaim perbuataannya atas serangan di wilayah perbatasan tersebut. Serangan yang dilakukan oleh kelompok ini serang menargetkan wilayah-wilayah di timur laut negara Kenya yang berdekatan dengan perbatasan Somalia, namun kelompok ini juga sempat melakukan penyerangan di daerah pesisir yang menjadi lokasi populer bagi para turis yang berlibur dan di ibukota Nairobi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *