Thu. Aug 24th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Warga Bantul Gelar Upacara Wiwitan Sebagai Wujud Syukur Panen Melimpah

1 min read

Warga Bantul Gelar Upacara Wiwitan Sebagai Wujud Syukur Panen Melimpah – Warga Desa Gilangharjo, Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul gelar upacara wiwitan dalam rangka sambut panen raya. Kegiatan itu digelar sebagai bentuk syukur kepada Tuhan YME atas limpahan hasil panen padi.

Puluhan orang dengan memakai pakaian adat Jawa memulai prosesi tari pengarak topeng di Lumbung Kampung Mataraman, Desa Gilangharjo, Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul.

Seorang pria tampak menari sambil berjalan menuju persawahan dengan mengenakan topeng raksasa dan diiringi alat musik gamelan.

Setibanya di persawahan, mereka langsung melakukan prosesi adat dan kemudian dilanjutkan dengan upacara wiwitan. Warga pun juga tampak membawa aneka makanan ke persawahan.

Ketua Desa Budaya Gilangharjo, Supriyanto, Rabu (4/9/2019) mengatakan upacara wiwitan di Lumbung Kampung Mataraman sudah dua kali dilakukan. Upacara wiwitan ini sebagai symbol rasa syukur masyarakat Desa Gilangharjo atas hasil panen yang melimpah.

Selain itu, upacara wiwitan ini juga merupakan simbolisasi terhadap perwujudan visi misi mataram yakni sangkan paraning dumadi, manunggaling kawulo gusti dan memayu hayuning bawana.


Supriyanto menjelaskan terkait tarian pengarak topeng, itu merupakan tradisi turun-temurun sebelum upacara wiwitan dilaksanakan. Tarian itu juga mempunyai filosofi khusus.

Ia mengatakan filosofi tari topeng ini merupakan kajian dalam bentuk tontonan dan tatanan bagi masyarakat. Yang tarian tersebut merupakan simbolisasi agar bersinergi dengan alam agar tanaman padi dihindarkan dari serangan hama.

Supriyanto menambahkan upacara wiwitan akan terus dilestarikan oleh masyarakat Desa Gilangharjo guna melestarikan dan mengenalkan kearifan lokal, terutama bagi generasi milenial.

Ia pun berharan kedepannya upacara wiwitan ini akan terus dilaksanakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *