Mon. May 15th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Pengumuman! Layanan Facebook, Instagram, dan WatsApp Telah Pulih

1 min read

Pengumuman! Layanan Facebook, Instagram, dan WatsApp Telah Pulih – Facebook mengumumkan bahwa berbagai rangkaian layanan media sosial seperti Facebook, Instagram, dan WhatsApp telah kembali pulih. Kembali normalnya layanan media social tersebut telah diumumkan via akun Twitter resmi Facebook dan Instagram.

Sebelumnya dikabarkan bahwa para pengguna aplikasi seperti WhatsApp, Instagram, dan Facebook banyak yang mengeluh karena layanan media sosial tersebut belum dapat di akses dengan sempurna.

Ketidak dapatan mengunduh foto, video, dan pesan suara masih banyak dikeluhkan oleh para pengguna. Semisal kita mencoba untuk mengirimkan pesan, namun akan muncul pemberitahuan yang isinya pengguna diminta untuk mencoba mengirim ulang foto, video, atau pesan suara itu.

Namun, pengguna masih dapat mengirimkan pesan berupa teks. Hasil laporan dari beberapa pengguna, ketika mengunduh foto, video, atau pesan suara di WhatsApp akan muncul pemberitahuan bahwa pengunduhan gagal.

Dari hasil pantauan menunjukkan bahwa tak hanya di Indonesia, para pengguna WhatsApp, Instagram dan Facebook seperti di Jerman, Italia, Brasil, Meksiko, Spanyol, Uruguay dan Kolombia juga mengeluhkan masalah yang sama. Untuk penyebab gangguan itu sendiri belum ada keterangan yang resmi.

Kabarnya mereka yang tinggal di Inggris, AS dan Eropa menjadi warga yang paling terpukul akibat serangkaian gangguan dari layanan Facebook, Whatsapp dan Instagram.

Sementara untuk masalah tidak dapat menerima kiriman foto, video dan pesan suara dikeluhkan oleh para pengguna hingga 85 persen. Sedangkan untuk sisanya mereka mengeluhkan masalah gagal login hingga koneksi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *