Sat. Jun 3rd, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Mengecat Rambut Ternyata Bisa Meningkatkan Risiko Kanker Payudara

1 min read

Mengecat Rambut Ternyata Bisa Meningkatkan Risiko Kanker Payudara – Secara sepintas, mengecat rambut memang tidak berbahaya, tetapi sebuah studi baru yang dilakukan oleh National Institute of Environmental Health Sciences (NIEHS) Environment dan Cancer Epidemiology Group membuktikan hal yang sebaliknya.

Studi itu menyebut kalau cat rambut permanen dan obat pelurus rambut dapat meningkatkan risiko kanker payudara. Sejauh ini para peneliti sudah lama melakukan kajian terkait cat rambut dengan risiko kanker, tetapi hasilnya belum konsisten.

Salah seorang peneliti, Alexandra White, PhD mengatakan dalam studi kami melihat adanya peningkatan risiko kanker payudara terkait penggunaan cat rambut, dan dampaknya lebih kuat bagi mereka yang sering memakai cat rambut.

Dari data yang dikumpulkan, wanita yang sering memakai cat rambut permanen mempunyai risiko kanker payudara sebesar 9 persen lebih tinggi dibandingkan dengan yang tidak menggunakannya sama sekali. Para peneliti menyebut pengguna cat rambut memiliki peningkatan risiko kanker payudara sebesar 30 persen tiap 5-8 minggu sekali.

rekan penulis studi dan ketua NIEHS Cabang Epidemiologi, Dale Sandler, PhD menjelaskan setiap harinya kita terpapar dengan banyak hal yang memicu terjadinya kanker payudara dan tidak mungkin hanya karena satu faktor. Salah satu hal yang dapat wanita lakukan untuk mengurangi risiko kanker payudara yakni dengan menghindari produk kimia-kimia.

Brikut beberapa factor pemicu risiko kanker payudara yang bisa dikendalikan wanita seperti olahraga, konsumsi alkohol, diet, berat badan, merokok, kontrasepsi oral, paparan estrogen, stres dan cemas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *