Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Otomotif – Siapa Yang Bakal Menjadi Penguasa MotoGP Argentina, Rossi atau Marquez?

2 min read

Seluruh penggemar balap kuda besi MotoGP sebentar lagi akan dimanjakan oleh seri kedua MotoGP yang akan diselenggarakan di Sirkuit Termas e Rio Hondo, Argentina, pada Minggu (09/04/2017) waktu setempat atau hari Senin (10/04/2017) dini hari WIB.

Balapan seri kedua ini akan menjadi lebih menarik karena bakalan menjadi ajang pembuktian untuk Valentino Rossi dan Marc Marquez. Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir ini kedua pembalap itu terkesan menjadi penguasa di Sirkuit Termas de Rio Hondo, sejak sirkuit itu kembali menjadi rentetan gelaran seri MotoGP pada tahun 2014 lalu.

Jika menilai dari data statistik kedua pembalap itu, The Baby Alien lebih unggul daripada The Doctor. Dia sudah berhasil mengoleksi dua kemenangan di Termas de Rio Hondo di tahun 2014 dan 2016.

Marquez dalam tiga tahun berturut – turut juga berhasil menduduki pole position di sirkuit yang memiliki panjang 4,8 km tersebut. Bukan hanya itu saja, untuk urusan rekor pembalap asal Spayol itu adalah jagonya.

Sebab saat ini namanya masih tertulis sebagai pembalap dengan lap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 37,683 detik. Dan untuk Rossi baru berhasil naik podium pertama di tahun 2015.

Dengan begitu, revalitas antara Rossi dan Marquez akan menjadi perhatian diakhir pekan nanti.

Terus bagaimana dengan riders yang lain, seperti Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, dan pemenang seri perdana Maverick Vinales?

Dari data ketiga pembalap tersebut, hanya Andrea Dovizioso yang memiliki potensi melakukan persaingan. Apalagi saat ini dia memiliki modal awal yang bagus dengan berhasilnya naik podium di seri perdana MotoGP Qatar, pekan lalu.

Sedangkan untuk Vinales tentunya berharap bantuan Dewi Fortuna. Dikarenakan, dalam dalam tiga musim terakhir ini, riders baru Yamaha itu hanya memiliki posisi terbaik di urutan ke10. Sementara dua balapan terakhir di sirkuit itu gagal mencapai garis finis.

Berikut ini data statistik dari kelima pembalap di Termas de Rio Hondo, Argentina :

  1. Valentino Rossi

Tahun 2014 : Podium Keempat

Tahun 2015 : Podium Pertama

Tahun 2016 : Podium Kedua

  1. Marc Marquez

Tahun 2014 : Podium Pertama

Tahun 2015 : Gagal Capai Garis Finis

Tahun 2016 : Podium Pertama

  1. Andrea Dovizioso

Tahun 2014 : Posisi ke9

Tahun 2015 : Podium ke2

Tahun 2016 : Posisi ke13

  1. Maverick Vinales

Tahun 2014 : Gagal Capai Garis Finis (Moto2)

Tahun 2015 : Posisi ke10

Tahun 2016 : Gagal Capai Garis Finis

  1. Jorge Lorenzo

Tahun 2014 : Posisi ke10

Tahun 2015 : Posisike5

Tahun 2016 : Gagal Capai Garis Finis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *