Sat. Apr 8th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Otomotif – Sebelum Membeli Motor Bekas, Kenali Dulu Kriteria Motor Layak Pakai

2 min read

Dengan harga lebih murah motor bekas menjadi pilihan sebagian orang. Akan tetapi dibutuhkan kehati – hatian dan ketelitian ketika memilih motor bekas sebagai alat berkendara sehari – hari anda.

Banyak hal yang perlu diperhatikan ketika memilih motor bekas yang masih bagus dan layak jalan. Selain melihat kodisi fisiknya, juga perlu melakukan cek dan ricek mengenai kelengkapan surat – surat kendaraan tersebut.

Untuk soal fisik kendaraan, langkah pertama yang perlu diperhatikan ketika membeli motor bekas adalah mengenai suara mesin. Ada baiknya juga ada terlebih dahulu mengenali suara kendaraan yang hendak dibeli, dengan meminjam motor punya teman yang sama atau mencari info tentang mesin motor tersebut.

“Kenali dulu suara motornya, khususnya untuk mesin. Karena mesin berada didalam dan tidak kelihatan hanya bisa di dengar suaranya,” ujar Eko Eddy Saputro Kepala Mekanik Astra Motor Jakarta.

Seharusnya suara motor terdengar halus dan tidak kasar. Bukan hanya itu saja, jika mesin motor masih orisinil belum diotak atik, seharusnya tidak ada suara benturan dua benda logam atau tidak ada gesekan.

Langkah kedua adalah memperhatikan jarak yang sudah ditempuh yang tercatat di spedometer motor guna untuk mengetahui umur serta jarak yang sudah ditempuh setelah keluar dari dealer. Untuk terakhir adalah melakukan pengecekan terhadap bodi secara keseluruhan.

Setelah pengecekan fisik secara keseluruhan, ada hal yang perlu diingat yaitu tentang surat kendaraan bermotor itu sendiri. Ada yang perlu diingat, selain Buku Pemilik Kendaraan Bermotor serta Surat Tanda Kendaraan Bermotor yang wajib dicek untuk memastikan keasliannya. Ada baiknya juga menanyakan riwayat motor itu sendiri atau menanyakan faktur pembelian. Hal tersebut berguna untuk melakukan balik nama kendaraan bermotor.

Guna untuk mempermudah anda yang mungkin tidak mempunyai waktu luang untuk balik nama kendaraan bermotor, anda bisa meminta lampiran fotocopy identitas pemilik motor tangan pertama, hal itu berguna untuk mempermudah pemberkasan untuk proses beralih kepemilikan kendaraan bermotor.

Ada yang perlu menjadi catatan tersendiri mengenai pembelian motor bekas. Biasanya jika ada penjual motor menawarkan harga yang murah dan biasanya tidak wajar dari harga pasaran. Patut untuk dihati – hati dan dicurigai keadaan motor itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *