Tue. Apr 11th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Internasional – Seorang Pria Menderita Luka Serius Dalam Serangan Cairan Asam

2 min read

Seorang pria berusia 18 tahun mengalami luka yang mengubah kehidupanya setelah mendapatkan serangan semprotan cairan asam di London Timur. Petugas kepolisian telah di panggil ke Langthorn Road di Leyton, yang berada di dekat sekolah dasar Downsell, selang beberapa menit sebelum pukul 10 malam waktu setempat pada hari Minggu (20/8) setelah seorang saksi mati manyalakan alarm peringatan.

Pria yang mengendarai sepeda tersebut dikabarkan didekati oleh seorang anggota geng moped. Ia menderita luka serius saat disemprot menggonakan cairan zat yang korosif. Moped sendir merupakan sejenis kendaraan sepeda yang memiliki mesin listrik.

Pria tersebut dilarikan ke sebuah rumah sakit setempat di London Timur setelah mendapatkan pertolongan pertama. Tidak ada penangkapan yang dilakukan oleh pihah kepolisian untuk saat ini dan penyelidikan atas kasus penyerangan tersebut masih terus dilanjutkan.

Serangna cairan asam tersebut mengikuti serentetan kejadian serupa yang melibatkan geng di London Timur. Serngan serupa telah terjadi dan dilakukan di Straford pada hari Minggu (20/8) ketika seorang pria terkena cairan asam di bagian wajahnya ketika dirinya menolak untuk membeli ganja dari dua orang pria.

Dia menderita luka bakar serius dan bekas luka permanen. Tidak ada penangkapan yang dilakukan, Polisi melepaskan sebuah e-fit dari tersangka. Meningkatnya serangan asam telah menyebabkan seruan pembatasan penjualan asam sulfat, yang mudah didapat di toko-toko kima dan bukan menjadi sesuatu yang ilegal untuk di bawa.

Acid Survivors Trust telah meminta zat yang berpotensi mematikan untuk direklasifikasi sehingga diperlukan lisensi untuk membelinya.

Telah ada 455 kejahatan di London pada tahun lalu, di mana zat korosif tersebut digunakan atau menjadi alat ancaman yang akan digunakan. Mayoritas 60% kasus tersebut merupakan kasus penyerangan, dan seperempatnya melibatkan cairan asam atau bahan kimia lain yang digunakan dalam perampokan di jalanan.

Kota London sendiri akhir-akhir ini menjadi kota yang menjadi target kejahatan, selain serangan cairan asam yang melanda, London telah menjadi target untuk aksi terorisme, yang sebelumnya dilaporkan sebuah kendaraan yang dibajak oleh tersangka teroris yang ditabrakkan ke arah kerumunan pejalan kaki di London Bridge.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *