Wed. Apr 12th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – Pasukan Irak Kuasai Situs Nimrud dari ISIS

2 min read

Militer Irak melaporkan bahwa pasukannya telah berhasil merebut kembali Nimrud Sebuah situs kota kuni Asiria yang dikuasai oleh militan ISIS dua tahun yang lalu. Komandan operasi Mosul, Letnan Jenderal Abdul-Amir Raheed Yar Allah mengatakan bahwa pasukannya telah merebut kembali kota tersebut melalui pertempuran sengit dan merilis sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa tentara Irak dari Divisi ke 9 telah berhasil membebaskan kota Nimrud secara sepenuhnya dan berhasil mengibarkan bendera Irak di atas bangunan tersebut setelah mengalahkan pasukan militan.

Nimrud sendiri terletak sekitar kurang dari satu mil dari reruntuhan kota kuno yang berusia 3.000 tahun. Hal ini masih belum bisa dikonfirmasi apakan pasukan Irak tersebut telah berhasil merebut kembali situ arkeologi tersebut. Para pejuang ISIS pun juga ditangkap di desa Numaniya, di pinggiran kota yang pernah menjadi ibukota kerajaan Asyur yang membentang dari Mesir ke bagian merdn Iran dan Turki.

Pemerintahan Irak sendiri mengatakan bahwa situs Nimrud sendiri telah dibuldoser pada tahun lalu sebagai bentuk kampanye kelompok militan ISIS untuk mengahncurkan simbo fanatik dari Muslim Sunni yang dianggap sebagai berhala. Para aktvis, pejabat, dan sejarawan mengutuk ISIS atas tindakan mereka yang menghancurkan situs arkeologi kuno Asiria, sementara Unesco menggambarkan bahwa tindakan tersebut adalah sebuah tindakan kejahatan perang.

Sebuah rekaman video yang dirilis oleh ISIS yang diyakini direkam di situs Namrud menunjukkan bahwa sejumlah pejuang ISIS terekam menghancurkan situs peninggalan tersebut menggunakan bor listrik dan bahan peledak.

Namrud terletak di tepi timur sungai Tigris atau sekitar 20 mil sebelah selatan dari kota Mosul, di mana tentara Irak tengah berjuang untuk mengambil alih kota tersebut dari kekuasaan ISIS yang telah mengendalikan kota terbesar kedua Irak sejak tahun 2014 silam.

Nimrud pertama kali digali pada tahun 1840 an oleh penjajah Inggris yang dipimpin oleh Austen Henry layard, seorang penemu patung penjaga gerbang yang berbentuk banteng bersayap yang kemudian dikirim ke British Museum. Situs tersebut juga diyakini sebagai istana yang bernama Ashurnasirpal yang juga merupakan nama dari seroang raja yang kala itu memimpin kerajaan Asyur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *