Tue. Apr 11th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – 17 Orang Tewas Dalam Bentrokan di Kongo

2 min read

Polisi dan demonstran terlibat bentrokan yang terjadi di Republik Demokratik Kongo pada hari Senin (19/9) kemarin. Demonstrasi ini dipicu atas tindakan kekerasan dari krisis politik yang sedang berlangsung di negara Afrika bagian Tengah itu.

Setidaknya 17 orang dilaporkan tewas dalam sebuah bentrokan yang terjadi di ibukota, Kinshasa. Para pemimpin opisi mengklaim bahwa pasukan keamanan telah melakukan penembakan yang mengakibatkan sedikitnya empat orang tewas, sementar saksi mata yang lain menyebutkan satu orang petugas polisi tewas akibat dari amukan para pengunjuk rasa.

Republik Demokratik Kongo sendiri sedang mengalami kondisi negara yang mencekam setelah kerusuhan berulang kali terjadi di ibukota setelah presiden Kongo, Joseph Kabila melontarkan pengumuman bahwa pemilihan yang sejatinya dijadwalkan pada akhir tahun ini mengalami penundaan.

Pihak oposisi mengatakan bahwa Kabila yang telah menjabat selama dua periode yang akan berakhir pada bulan Desember mendatang berusaha untuk menjadi penguasa yang tidak demokratis. Namun para pendukung Kabila mengatakan bahwa ada kendala di bagia logistik dan keuangan negara yang tidak memungkinkan untuk mengadakan pemilihan umum yang adil seperti yang telah direncanakan.

Sorang saksi dari kantor berita Reuters mengatakan bahwa polisi telah melepas tembakan ke arah kerumuna pengunjuk rasa di Kinshasa, tapi belum dapat dikonfirmasi apakah ada korban tewas atau pun terluka dari tembakan tersebut.

Seorang juru bicara dari partai oposisi, Bruno Tshibala mengatakan bahwa para aktivis telah mencatat beberapa korban tewas dan menyebutkan bahwa ia telah melihat dengan mata sendiri sejumlah empat korban tewas tergeletak di depan kantor sekutu mereka.

Kabila berhasil mengambil alih kekuasaanya di Republik Demokratik Kongo kurang dari dua minggu setelah ayahnya, Laurent ditemabak oleh pengawalnya sendiri di istana presiden pada tahun 2001 silam. Ia terpilih menjadi presiden dalam pemilihan umum yang sempat menjadi sengketa pada tahun 2006, ia kembali menjabat menjadi presiden untuk periode keduanya setelah pada tahun 2006 silam memenangi pemilihan umum, Konstitusi Kongo sendiri menyebutkan bahwa presiden bisa menjabat sebanyak tiga periode masa jabatan.

Negara-negara barat termasuk Amerika Serikat telah mengatakan kepada Kabila untuk tetap menyelenggarakan pemilu sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *