Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Nasional – Kasus Kopi Mirna Naik ke Penyidikan

2 min read

Dilaporkan bahwa Wayan Mirna Salihin (27) meninggal usai minuman kopinya dibubuhi sianida dalam jumlah yang cukup banyak yaitu 15 gram per liter. Pihak penyidik sudah menerima hasil dari pemeriksaan atas sampel kopi serta pada lambung Mirna pasca proses autopsi dimana di dalamnya positif terkandung sianida. Atas adanya hasil labfor itu, polisi pun meningkatkan status perkara ini ke penyidikan. “Sudah dinaikkan menjadi penyidikan. Nanti akan ada pemeriksaan terhadap saksi, alat bukti dan BAP. Penyidikan nanti juga membuat terang benderang tentang peristiwa pidananya,” kata Kombes Pol Krishna Murti, Senin (18/1/2016).

Ia juga mengatakan bahwa hasil dari Labfor sehubungan dengan kandungan sianida 15 gram dalam kopi Mirna itu menjadi bukti signifikan. Temuan tersebut kelak dituangkan pada BAP. Selanjutnya gabungan keterangan dalam BAP serta saksi akan dianlisa. “Barulah kita kembangkan peristiwa apa yang telah terjadi lalu siapa yang menjadi tersangka,” papar Krishna ketika jumpa pers dari kantornya tersebut.

Polisi memerlukan waktu 1-2 hari demi menggelar konstruksi terkait kasus itu. Sementara tujuannya adalah memastikan bagaimana cara racun mematikan itu masuk pada kopi yang diseruput Mirna. “Masih dikembangkan bagaimana bisa racun tersebut masuk dalam kopi. Sebenarnya, saat ini kami telah mendapat arahnya namun untuk projusticia, kami perlu analisa dahulu,” katanya. Kini, polisi hendak memastikan apakah Mirna memang sengaja diracun, tidak sengaja terkena racun ataukah ada penyebab yang lain.

Mirna tewas usai menikmati kopi di lokasi Olivier Cafe, Grand Indonesia. Pada saat itu, ia bersama 2 temannya, Hani serta Jessica. Jessica tiba lebih dahulu lalu memesankan kopi buat Mirna. Mirna hanya sedikit menyeruput kopi itu, lantas merasa ada hal aneh terhadap minumannya. Dia bahkan sempat menunjukkan hal itu pada Jessica lalu mengucap ‘It’s awful’. Tak lama, Mirna pun kejang dan dilarikan menuju rumah sakit hingga akhirnya meninggal dunia.

Polisi juga sudah memeriksa Hani serta Jessica. Sudah pula menggeledah kediaman Jessica. Tetapi hasilnya masih belum jelas, adakah keterkaitan mereka terhadap racun dalam minuman Mirna itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *