Fri. Apr 14th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Nasional – BNN Segera Naik Status Setingkat Kementerian

2 min read

Kabareskrim Polri Komjen Anang Iskandar menyatakan dirinya mendukung langkah Presiden RI yang akan meningkatkan status keorganisasian pada Badan Narkotika Nasional (BNN) naik menjadi setingkat level kementerian. “Hal tersebut (peningkatan status) adalah hal positif, sebab itu adalah tuntutan,” terang Anang, usai melantik 2 pejabat Bareskrim pada Mabes Polri, Jumat (10/3).

Tuntutan yang ia maksud yakni demi keberhasilan pemberantasan peredaran narkoba yang terorganisir. Walau begitu, Anang mengaku belum tahu seperti apa struktur lembaga pimpinan oleh Komjen Budi Waseso jik sudah setara kementerian nantinya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi sudah menyetujui adanya peningkatan status itu. Lewat Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan dikabarkan bahwa peningkatan status ini adalah wujud dari keseriusan upaya pemerintah demi memberantas narkoba. “Kalau soal organisasi itu hanya soal waktu saja. Jadi posisi Kepala BNN akan diperlakukan setingkat menteri. Itu sudah disetujui oleh presiden,” terang Luhut ketika memberikan sambutan dari Gedung BNN, di Cawang, Jaktim, Kamis (10/3).

Ia mengatakan bahwa pemberantasan narkoba harus dilakukan dengan lebih terorganisir oleh kalangan petugas BNN. Pasalnya, bisnis narkoba saat ini sudah dilakukan dengan sangat terorganisir serta memanfaatkan teknologi yang semakin canggih. “Teknologi milik BNN pun juga harus kita tingkatkan. Sebab narkoba mempunyai sumber dana yang besar, mereka pun bisa membeli teknologi canggih. Maka dari itu, negara pun harus memiliki teknologi terdepan daripada musuh,” katanya.

Untuk saat ini, Indonesia merupakan pasar menarik bagi kalangan pengedar narkoba. Transaksi untuk barang haram tersebut, sebut Luhut, sudah menembus angka Rp63 triliun. “BNN ini cuman spiritnya saja yang kuat, fasilitasnya masih memprihatinkan. Fasilitas di BNN pun perlu diberikan yang kelas satu,” ujar Luhut.

Selain itu, pemerintah juga selalu memperhatikan pemberantasan narkoba oleh Buwas beserta jajarannya. “Kalau kami lihat lab, hemat saya ini memprihatinkan. Ya, mungkin spiritnya kuat sebab dipimpin oleh Pak Buwas. Pak Buwas memang buas. Jadi anggotanya pun harus dukung,” sebutnya. BNN memiliki 4400 personel yang dirasa tak sebanding demi menghadapi peredaran narkoba di penjuru Indonesia, yang mana mayoritas jaringannya ada di balik penjara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *