Tue. Apr 11th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Mancanegara – Bentrok Polisi Israel vs Muslim di Masjid Al Aqsa

2 min read

Insiden bentrok terjadi pada area Masjid Al Aqsa yang ada di Yerusalem Timur. Kejadian ini terjadi usai polisi Israel masuk ke kompleks masjid yang disucikan itu. Seperti yang dilansir oleh BBC pada Minggu (13/9/2045), polisi Israel yang jumlahnya mencapai puluhan personil merangsek masuk ke komplek masjid. Warga Palestina pun berupaya mengusir mereka menggunakan lemparan batu serta petasan.

Salah seorang saksi mata dari pihak Palestina menyebut bahwa polisi masuk ke Al-Aqsa secara tiba-tiba. Di lain sisi, polisi Israel berkilah bahwa aksinya tersebut demi menutup pintu menuju masjid itu agar para perusuh yang melempar batu menjadi terkunci. Saksi mata muslim yang lain menuding bahwa polisi Israel masuk ke masjid Al-Aqsa dahulu lalu merusak dan membakar sajadah.

al aqsa

Bentrok tersebut masih berlanjut di luaran kompleks masjid. Dari pihak polisi kemudian melontarkan gas air mata dan menembakkan peluru karetnya. Foto polisi yang sedang memasuki ke kompleks masjid lantas beredar pada media sosial. Bentrokan terbaru ini terjadi hanya beberapa jam jelang upacara perayaan Tahun Baru Yahudi yang dinamai dengan Rosh Hashanah. Momen itu dimulai ketika terbenamnya matahari pada hari Minggu ini sampai dengan waktu Selasa malam.

Dilaporkan oleh i24news.tv bahwa bentrokan ini terjadi usai munculnya perintah otoritas Israel yang melarang 2 kelompok Muslim untuk melakukan ibadah pada masjid Al-Aqsa. Walau demikian pihak Israel juga memiliki alasan untuk melakukan tindakan mereka tersebut.

Sementara sumber yang lain diketahui bahwa ketegangan memang kembali terjadi sejak  pekan yang lalu, ditandai dengan perintah dari Menhan Israel, Moshe Yaalon yang melarang 2 kelompok Muslim yang tergolong aktif pada area tersebut. Kedua kelompok tersebut dituduh menghadang pengunjung Yahudi masuk ke kompleks Haram al Sharif, area yang diklaim pula oleh umat Yahudi.

Seperti yang diketahui bahwa Masjid Al Aqsa menjadi kawasan yang disucikan oleh 3 agama. Namun sayangnya, tempat ini pula menjadi biang ketegangan agama serta politik diantara warga Palestina dengan Israel yang kerap berujung kepada tindak kekerasan yang sangat disesalkan oleh banyak pihak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *