Tue. Aug 15th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Truk Kontainer Terguling di Lingkar Utara Sragen Gegara Sopir Mengantuk

1 min read

Truk Kontainer Terguling di Lingkar Utara Sragen Gegara Sopir Mengantuk – Sebuah truk kontainer menabrak pohon hingga terguling di jalur lingkar utara atau lebih tepatnya di Kelurahan Sine, Kecamatan Sragen Kota, Sragen. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan tersebut.

Kecelakaan truk bernopol H-1874-FI yang dikemudikan oleh Slamet Yudi (36), warga Kelurahan Ambarawa, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang terjadi pada Selasa (22/10/2019) sekitar pukul 13.00 WIB.

Kejadian itu bermula ketika truk melaju menuju ke arah timur tiba-tiba oleng lalu menabrak pohon hingga akhirnya terguling ke sawah sedalam 2 meter. Dari pengakuan sang sopir, kecelakaan itu terjadi akibat dirinya tengah mengantuk.

Slamet mengatakan bahwa dirinya sempat tertidur sebelum menabrak pohon. Ketika tersadar, truk sudah dalam kondisi menabrak pohon lalu terguling ke sisi kiri.

Slamet mengaku saat itu dirinya hendak menuju ke sebuah pabrik di Plumbon, Kecamatan Sambungmacan, untuk mengangkut benang. Dia juga mengaku telah beristirahat sebelum masuk pintu Tol Colomadu. Namun dirinya kembali merasa ngantk setelah keluar dari pintu Tol Pungkruk. Slamet mengatakan saat itu kondisi jalan agak sepi dan kebetulan di depannya tidak ada kendaraan lain. Setelah truk terguling ke sawah, dia keluar dari truk sendiri dan hanya mengalami luka lecet pada bagian kaki.

Akibat kecelakaan tersebut, aliran listrik setempat terputus. Sebanyak empat tiang listrik roboh tertimpa badan truk yang terguling. Kini, ada dua unit kendaraan crane diterjunkan ke lokasi untuk melalukan evakuasi. Selain itu, aparat Satlantas Polres Sragen juga tengah melakukan olah TKP.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *