Tue. Apr 11th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Setelah 4 Hari Terapung-apung, 3 Nelayan Indonesia Berhasil Diselamatkan Polisi Filipina

1 min read

Setelah 4 Hari Terapung-apung, 3 Nelayan Indonesia Berhasil Diselamatkan Polisi Filipina – Selama empat hari, tiga nelayan asal Tobelo, Maluku Utara sempat terkampul-kampul di wilayah perairan selatan Filipina. Namun akhirnya pada 17 Juli lalu, tiga nelayan tersebut berhasil diselamatkan oleh nelayan Filipina di pantai lepas Barangay Bobo, Kota Mati, Filipina.

Dari hasil laporan pada Senin (22/7/2019), nelayan Filipina dan juga dibantu oleh Kepolisian Nasional dan Penjaga Pantai Filipina berupaya untuk lakukan penyelamatan terhadap ketiga nelayan Indonesia itu.

Tiga nelayan yang berhasil diselamatkan itu yakni Batinus Paniat (54), Paulus Baeruma (50), dan Pente Laberu (45). Kejadian itu bermula ketika tiga nelayan hendak berniat untuk pulang usai melaut pada 13 Juli lalu. Namun, dalam perjalanan pulang, kapal kecil yang ditumpangi ketiga nelayan itu tiba-tiba saja dihantam ombak besar dan angin kencang.

Akibat hantaman ombak besar itu, mesin kapal mengalami kerusakan sehingga membuat mereka jadi terbawa arus hingga ke lepas pantai Kota Mati di Provinsi Davao Oriental, Filipina.

Kepala Kepolisian Kota Mati, Bembo Lopez Aying mengatakan usai dievakuasi, ketiga nelayan Indonesia tersebut kini telah diserahkan ke Kantor Imigrasi di Kota Davao, Filipina pada 18 Juli untuk jalani proses lebih lanjut.

Atas insiden yang telah menimpa tiga nelayan tersebut telah dilaporkan kepada pihak kantor Konsulat Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *