Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Serie A – Jelang Laga Napoli Kontra AC Milan

2 min read

Napoli akan mendapatkan tantangan yang cukup berat pada upaya untuk mampu kembali mengakuisisi pemuncak klasemen dari tangan Juventus. Il Partenopei sangat berhasrat bisa meraih 3 poin guna kembali menggeser puncak klasemen sementara Serie A yang pada pekan lalu lepas dari pegangan Napoli dan digantikan oleh “Si Nyonya Tua” Juventus.

Namun pada laga yang akan datang, lawan dari Napoli bukanlah tim yang dapat dengan mudah mereka kalahkan. Sebab Il Partenopei akan kedatangan klub yang pada saat ini tengah on-fire di Serie A, AC Milan. Yaps, AC Milan memang tengah berada pada laju yang bagus dalam beberapa pekan ini.  Semenjak dikalahkan oleh Bologna di  San Siro pada Rabu 6/1/2016, Rossonerri telah melewati sembilan pertandingan tanpa kekalahan. Mereka mampu meraih 6 kali kemenangan serta 3 kali hasil seri. Kondisi inilah, yang membuat anak asuh dari Snisa Mihajlovic ini kian percaya diri.

Napoli yang pada saat ini tengah berupaya bangkit dari 2 kelalahan beruntun, mencoba untuk kembali menemukan permainan terbaiknya. Sebelumnya Napoli telah dikalahkan oleh Juventus di kancah Serie A yang berdampak lepasnya posisi pemuncak klasemen ke tangan sang rival. Kemudian Napoli kembali mengalami hasil minor setelah dikalahkan oleh Villareal pada ajang Liga Europa.

Sementara itu, Juventus yang bermain imbang 0 – 0 kala bertandang ke markas Bologna, mampu membuat margin poin dengan Napoli hanya 2 poin saja. Hal itu tentunya sangat bagus bagi Napoli untuk bisa kembali berada di pemuncak klasemen, apabila mampu mengalahkan AC Milan. Terlebih lagi, pertandingan tersebut akan berlangsung di depan pendukungnya sendiri, Stadion San Paolo pada Selasa dini hari 23/2/2016.

Apabila mampu mengalahkan AC Milan, maka secara otomasis Napoli akan menggeser posisi Bianconeri dari pemuncak klasemen. Tetapi, tentu saja membutuhkan sebuah usaha yang cukup keras untuk bisa mendapatkan 3 poin dari AC Milan.

Mauricio Sarri, pelatih Napoli, tentu harus meramu timnya dengan baik. Sebab ini merupakan kesempatan untuk bisa kembali membawa timnya menduduki pemuncak klasemen Serie A. tetapi, Sarri juga harus bisa memutar otak, sebab 3 hari berselang mereka juga harus memainkan laga yang tak kalah pentingnya, yakni melawan Villareal. Laga tersebut merupakan laga leg kedua dari babak 32 besar di Liga Europa.

Lantas, apakah Napoli mampu melewati jadwal yang padat ini? Menarik untuk dinantikan. J

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *