Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Otomotif – Michelin Siapkan Amunisi Jelang Seri MotoGP Argentina

2 min read

Jelang MotoGP seri kedua yang akan diselenggarakan di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina. Manajer Michelin, Piero Taramasso mengklaim jika saat ini pabrikan sudah menyiapkan tiga ban yang siap untuk digunakan di MotoGP Argentina. Ini merupakan jawaban dari kritikan yang dilancarkan dari para pembalap kepada pabrikan ban Michelin setelah seri pembukaan MotoGP di Qatar.

Jelang rentetan acara di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, para rider menuntut pihak Michelin untuk menyediakan jenis ban lebih banyak. Mereka tidak menginginkan peristiwa di Qatar terulang kembali saat tingginya tingkat keausan ban belakang motor.

Oleh sebab itu, pihak Michelin sudah menyiapkan ban dengan tipe soft, medium, dan hard yang telah disesuaikan dengan tingkat kesulitan di aspal lintasan. Taramasso kembali menekankan jika senyawa lembut belakang dan menengah akan mampu menampilkan desain yang asimetris dengan bahu bagian kanan lebih keras. Untuk semantara itu pilihan sulit akan menjadi versi simetris.

Sebenarnya sirkuit ini mempunyai panjang 4.805 meter dengan lebar 16 meter. Dan juga memiliki 14 tikungan yang terdiri dari lima ke kiri dan sembilan ke kanan yang harus ditaklukkan oleh para riders.

“ini merupakan salah satu seri balapan yang membuat semua pihak di Michelin sangat fokus untuk menyiapkan ban. Kami sudah banyak belajar dari balapan di Argentina musim lalu,” ujar Taramasso seperti yang di lansir Paddocktalk, pada Jumat (07./04/2017).

Saat ini target perusahaan ban asal Perancis itu adalah untuk lebih meningkatkan tingkat ban di lintasan di mana mereka juga berjuang di MotoGP tahun lalu. Jadi, saat ini pihak Michelin berusaha mencari dan membuat langkah besar untuk sebuah perubahan.

“Karakteristik lintasan dapat menempatkan tuntunan yang besar pada ban bagian depan dan belakang. Apalagi cuaca juga sangat tidak terduga di sana, terutama untuk tahun ini”, jelas Taramasso.

Salah satu pembalap yang mengalami kesulitan dengan ban adalah The Doctor Valentino Rossi, Rossi merasa kesulitan untuk beradaptasi dengan cepat  soal perubahan ban yang dibuat oleh pihak Michelin.

Dengan trobosan baru yang dibuat oleh Michelin di MotoGP Argentina ini, akan membuat semakin panas persaingan para riders untuk memperebutkan tahta podium di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *