Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Otomotif – Marquez Ingin Memperkecil Kemungkinan Alami Wheelie di MotoGP Austria

2 min read

Hasil sukses merebut podium juara MotoGP Republik Ceko 2017 yang adakan di Sirkuit Brno sudah dilupakan oleh Marc Marquez. Pembalap dari tim Repsol Honda itu kini sudah mulai memikirkan balapan selanjutnya, yaitu di MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, pada hari Minggu (13/08/2017).

Setelah balapan MotoGP Ceko, para riders menjalani sesi uji coba yang juga berlangsung di Sirkuit Brno, pada hari Senin (07/08/2017). Kesempatan ini tak disiasiakan oleh The Baby Alien untuk mencoba berbagai hal. Tetapi, dirinya masih mampu untuk meraih hasil yang cukup memuaskan.

Dalam sesi uji coba resmi ini, ia berhasil menempati posisi kedua dengan torehan waktu 1 menit 55,180 detik, hanya terpaut 0,018 detik dari The Doctor yang berhasil bertengger di posisi teratas. Tes ini juga dijadikan Marquez sebagai ajang persiapan untuk menyambut seri MotoGP Austria.

“Kami mencoba beberapa hal baru da itu merupakan cara yang cukup sempurna untuk lebih bisa memahami lagi beberapa pengaturan untuk di MotoGP Austria. Di saya, terpenting adalah mencoba untuk menghindari wheelie (ban terangkat), namun di saat yang sama mecoba untuk mempunyai pengereman yang bagus dan stabil,” ujar Marquez seperti yang dilansir Crash.

Di paruh kedua MotoGP 2017 ini, tim – tim beramai – ramai untuk menjajal performa dari motornya dengan menggunakan fairing baru. Di tim Yamaha juga sudah mulai mncoba fairing baru tersebut pada sesi uji coba resmi MotoGP di Sirkuit Brni. Sedangkan di tim Ducati sudah terlebih dahulu mencobanya saat balapan MotoGP Ceko.

Fungsi dari fairing baru ini adalah untuk menambah gaya tekan ke bawah (downforce). Tujuannya adalah supaya keseimabangan dari motor lebih terjaga dan mengurangi tingkat wheelie. Saa seperti fungsi dari sayap yang juga digunakan beberapa pembalap di musim lalu.

“masih ada salah satu masalah yang masih kami pikirkan, yaitu sisi akselerasi sebab wheelie dan kami juga sedang bekerja di bidang elektronik. Kami berusaha untuk menghindarinya, namun saat memperbaiki, justru kami kalah pada bagian sektor lainnya,” tegas Marquez.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *