Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar La Liga – Barca Menang Besar Melawan Bilbao

2 min read

<> at Camp Nou on January 17, 2016 in Barcelona, Spain.

Salah seorang pemain dari Athletic Bilbao mengeluh betapa sulitnya untuk bermain dengan sepuluh pemain di kandang Barcelona selepas timnya kalah telah di Camp Nou, enam gol tanpa balas. Ocar De Marcos adalah pemain yang telah melontarkan keluhannya tersebut menyusul pertandingan yang berlangsung pada Senin dini hari 18/01/2016. Dalam pertandingan itu, Athletic Bilbao diberondong enam gol oleh Barcelona yang sudah mampu unggul pemain sejak menit awal.

Bagi Bilbao, laga tersebut berawal dengan sangat buruk. Laga baru berjalan 6 menit, namun mereka harus kehilangan penjaga gawangnya. Gorka Iraizon mendapatkan kartu merah langsung oleh wasit.

Pelanggaran yang telah dilakukan oleh penjaga gawang berusia 34 tahun itu kepada Luis Suarez harus dibayar mahal. Selain menghadiahi Barcelona dengan pinalti, Bilbao terpaksa juga harus kehilangan penjaga gawangnya karena wasit memberikan kartu merah. Messi yang menjadi algojo, mampu memaksimalkannya menjadi gol.

“Kartu merah itu telah mengubah kesembangan tim, itu sebuah keuntungan bagi mereka meskipun sebenarnya sedikit controversial. Wasit memberinya kartu merah langsung. Sudah pastinya dia tidak tahu bagaimana rasanya bisa bermain 90 menit di Camp Nou hanya dengan 10 pemain,” ungkap de Marcos sebagaimana telah dilansir dari AS.

“Mampu memperoleh satu poin dengan 11 pemain merupakan hal yang sulit didapatkan di sini, bayangkan apabila hanya dengan 10 pemain saja. Mereka memiliki pemain yang sangat bagus, bahkan ketika operan yang mereka lakukan tidak akurat, mustahil bisa bertahan melawan mereka,” imbuh gelandang Bilbao tersebut.

Pelatih Barcelona, Luis Enrique ikut mengomentari perihal kartu merah tersebut. Dia terlihat cukup kaget, meskipun dia menegaskan kalau hal itu tidak serta merta bisa memuluskan Barcelona menuju jalan kemenangan.

“Apa yang telah kita lihat tak ada hubungannya dengan jalannya pertandinga dimana awalnya sudah kami antisipasi. Semua scenario yang sudah kami bayangkan pun langsung lenyap sejak awal, sehingga kami harus menjalani laga yang relative nyaman meskipun kami tetap harus bekerja keras,” ungkap Enrique.

“Pertandingan berjalan ke awah yang berbeda setelah adanya kartu merah. Tidak menyenangkan melalui pertandingan yang seperti itum namun bahkan kami baru unggul dua gol saja saat turun minum,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *