Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Bola Inggris – Pochettino Yakin Sanchez Akan Menjadi Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia

2 min read

Mauricio Pochettino mengatakan bahwa Davinson Sanchez memiliki bakat dan kekuatan karakter untuk menjadi salah satu bek tengah terbaik di dunia. Manajer Tottenham Hotspur tersebut membeli pemain Kolombia berusia 21 tahun tersebut dari Ajax dengan biaya yang memecahkan rekor pembelian termahal klub sebesar 42 juta poundsterling pada pekan ini dan  dia merasa lega bahwa klub yang lebih kuat secara finansial tidak membajak kesepakatan itu.

Pochettino menggambarkan bahwa Sanchez adalah pemain yang sempurna dengan gaya dirinya di Tottenham, dengan bermain dengan garis pertahanan yang tinggi, sesuatu yang kerap dia lakukan di musim pertamanya di Ajax di bawah Peter Bosz. Sanchesz memiliki kecepatan untuk percaya diri meninggalkan ruang di belakang dirinya. Tapi dalam mentalitas saat ini hal itu membuat Pochettino untuk yakin mendatangkan dirinya.

Pochettino tahu bagaimana rasanya pindah dari Amerika Selatan ke Eropa sebagai pemain muda. Dia adalah bek tengah berusia 22 tahun saat dia pergi dari Newell’s Old Boys di Argentina ke Espanyol pada tahun 1994 dan pada awalnya, dia merasa kesulitan. Kembali pada saat itu, aturan tiga pemain asing dan secara rutin Pochettino kerap menjadi korbannya.

“Kami memiliki lima pemain asing, ada saya bek tengah, satu gelandang dan tiga penyerang, Saya memulai setiap pertandingan tapi pada saat kami kebobolan satu gol, saya selalu digantikan, dan kami memasukkan pemain asing lainnya. Saya sangat marah dan saya berkata kepada pelatih, yang saat itu Jose Antonio Camacho, apa masalahnya? Setiap kali kami kemasukan gol, saya selalu keluar dari lapanga,” ujar Pochettino.

“Hal itu membuat saya sangat frustasi, tapi saya menunjukkan karakter saya dengan menandatanganinya dan setelah itu, dia jatuh cinta keapda saya, Dia berkata: ‘Ah kamu menantang saya? Baiklah.’ Setelah itu dia berusaha tetap mempertahankan saya di atas lapangan,” kata Pochettino.

Sanchez tidak tahan menghadapi masalah di Ajax, namun dia membuat tantangan kultur yang lainnya, di dalam dan di luar lapangan, setelah bergabung dari Atletico Nacional pada tahun 2016. “Itulah yang menarik perhatian kami kepadanya. Sejak awal di Ajax, dia menunjukkan kualitas dan kepribadiannya. Dia adalah pemain terbaik di Ajax di musim pertamanya,” pungkas Pochettino.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *