Fri. Apr 14th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – China Kembalikan Drone Milik Amerika Serikat

2 min read

Pentagon mengatakan bahwa Beijing telah mengembalikan drone bawah laut mereka yang diambil oleh Angkatan Laut China pekan lalu. Kementerian Pertahanan China mengatakan bahwa mereka menyerahkan drone tersebut kepada negara pemiliknya setelah melakukan konsultasi yang bersahabat.

Dalam pernyataan yang dikeluarkan pada hari Senin (19/12), sekretaris pers Pentagon, Peter Cook mengatakan bahwa kapal angkatan laut China telah menyita drone telah mengembalikan kembali ketempat di mana mereka mengambilnya. Insiden itu sendiri terjadi di perairan internasional Laut China Selatan di dekat Filipina.

Menurut Cook USS Mustin telah menerima peralatan drone tersebut bagi Amerika Serikat di internsional di sekitar 50 mil di sebelah barat laut Subic Bay.

Cook mengatakan bahwa Amerika Serikat akan terus melakukan penyelidikan insiden tersebut. Pada sebelumnya pada hari Senin (19/12) ia telah mengatakan bahwa Amerika Serikat dan pejabat ofisial China, termasuk para pemimpin militer Amerika Serikat tengah berkerja untuk merinci secara logistik dalam proses pengembalian.

Amerika Serikat mengatakan bahwa pesawat tanpa awak itu tengah dioperasikan oleh kontraktor sipil untuk mengumpulkan data ilmitah  di perairan internasional yang secara penuh sesuai dengan hukum internasional. Para pejabat mengatakan sebuah kapal non tempur tengah mencoba memulihkan dua drone tersebut ketika sebuah kapal milik China mendakati, yang kemudian meluncurkan kapal kecil dan mengambil salah satu drone yang mereka miliki.

“Kejadian ini tidak konsisten dengan kedua hukum dan standar profesionalisme bagi perilak antara angkatan laut di laut internasional,” kata Cook dalam sebuah pernyataan. Dikembalikannya drone tersebut terjadi selang beberapa jam setelah presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump menulis dalam Twitter yang mengatakan bahwa China harus menyimpan drone tersebut.

Hubungan antara China dan Amerika Serikat yang menegang setelah diikuti oleh Trump yang memutuskan untuk melakukan panggilan telepon dengan Presiden Taiwan pada awal bulan ini, yang memicu insiden diplomatik telah rusak sejak hampir empat dekade dalam kebijakan luar negeri Amerika Serikat.

Trump kemudian melakukan wawancara dengan Fox News, yang mempertanyakan Satu China dalam kebijakan Taiwan, negara berupa pulau yang memisahkan diri dan tidak diakui oleh Beijing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *