Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Ini Kata Roy Marten Terkait Artis Pendatang Baru

2 min read

Ini Kata Roy Marten Terkait Artis Pendatang Baru – Sang aktor kawakan, Roy Marten sampai saat ini diketahui masih aktif dalam menjalani kariernya di industri dunia perfilman Tanah Air sejak tahun 1970-an. Bahkan namanya pun juga telah terpampang di banyak judul film hingga sinetron.

Selain itu, Roy Marten juga sering kali bekerja bareng dengan para aktris dan aktor muda pendatang baru. Lantas apa komentar Roy Marten terkait banyaknya artis pendatang baru di era saat ini?

Roy Marten mengakui bahwa dirinya memang salut dan kagum melihat bakat bakat yang gemilang dari para artis pendatang baru. Karena menurut Roy Marten artis pendatang baru lebih cair dan lebih cerdas dalam menangkap skenario dalam sebuah adegan baik film maupun sinetron.

Roy Marten saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Sabtu (29/8/2020) mengatakan anak-anak zaman sekarang memang sangat luar biasa, setahu dirinya mereka itu lebih cair dan mereka juga lebih cerdas dalam menangkap isi scenario. Jadi mereka itu sangat cepat sekali menangkapnya.

Tetapi bagi Roy Marten ada beberapa permasalahan yang kurang berkenan di hati sang aktor. Sebab bagi dirinya artis zaman sekarang ini ada beberapa yang kurang mempunyai etika terhadap profesinya sebagai artis, salah satunya seperti kesombongan hingga tidak disiplin dalam bekerja.

Roy Marten mengungkapkan jadi ada beberapa permasalahan untuk artis zaman sekarang yaitu pada attitude-nya, pada sikap yang kurang baik. Jadi saat anak-anak muda itu baru menjadi artis sebentar saja, biasanya mereka itu sudah muncul kesombongan, sudah bersikap tidak profesional, dan sudah tidak disiplin.

Memang sebagai seorang senior dalam dunia seni peran kini Roy Marten menjadi pengajar akting di PT Nayma Kreasi Nusantara. Jadi di sana dirinya tidak hanya mengajar acting saja, Roy Marten juga mengaku akan mendidik secara etika kepada para artis pendatang baru agar bisa lebih berkualitas.

Rpy Marten menambahkan mengajar di sekolah akting tersebut, dirinya tidak akan hanya memberikan pengajaran soal akting namun juga memberikan pengajaran soal etika mereka agar artis-artis pendatang baru itu bisa lebih menghargai waktu, karyawan, dan industri itu sendiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *