Wed. Apr 12th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Dari 738 Paslon Pilkada, 506 Paslon Terapkan Protokol Kesehatan Ketika Kampanye

2 min read

Dari 738 Paslon Pilkada, 506 Paslon Terapkan Protokol Kesehatan Ketika Kampanye – Kementerian Dalam Negeri telah menyatakan, bahwa sebanyak 506 dari jumlah total yakni sebanyak 738 pasangan calon atau paslon di Pilkada tahun 2020 telah melakukan kampanye dengan menerapkan protokol kesehatan dalam pencegahan Covid 19.

Hal tersebut telah diungkapkan oleh Direktur Jenderal Otonomi Daerah atau Dirjen Otda, yakni Kemendagri Akmal Malik pada webinar bertajuk ‘’Menjamin Hak Pilih dan Partisipasi Pemilih’’, pada Selasa, 3 November 2020.

‘’Memang sudah sebanyak 506 di antaranya telah melakukan kampanye dengan menerapkan protokol kesehatan (3M), yakni mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak,’’ ujar Akmal.

Selain itu, sebanyak 339 paslon telah memakai bahan kampanye yang sesuai dengan protokol kesehatan.

Tetapi, Akmal menyayangkan karena dengan adanya paslon yang masih melaksanakan kampanye secara non virtual.

‘’Walaupun sekali lagi ada beberapa di antaranya yang masih ada yang belum bisa move on. Masih berpikir jika ini pilkada sama seperti business as usual, sebagaimana pilkada-pilkada di tahun sebelumnya,’’ tuturnya.

Dia pun mengingatkan jika Pilkada tahun 2020 dapat menjadi ajang untuk belajar bagi seluruh pihak. Walaupun pelaksanaan pilkada pada kali ini dipenuhi dengan berbagai tantangan.

‘’Belum pernah ada satupun dari kita yang melaksanakan pilkada dalam kondisi seperti saat ini, maka ini merupakan tantangan dan  juga ujian untuk demokrasi di Indonesia, khususnya bagi demorkasi lokal,’’ ujar dia.

Pilkada Serentak tahun 2020 akan digelar pada 270 wilayah, yang meliputi 9 provinsi, 37 kota, Dan 224 kabupaten.

Masa kampanye akan berlangsung selama 71 hari, yang dimulai sejak tanggal 26 September dan berakhir pada tanggal 5 Desember 2020.

Sedangkan hari pemungutan suara Pilkada tahun 2020 rencananya akan dilakukan secara serentak pada tanggal 9 Desember.

KPU dan juga pihak terkait sudah membuat bermacam-macam strategi dalam pelaksanaan pilkada di masa pandemi Covid 19.

Salah satu yang akan dilakukan KPU yaitu menyiapkan bermacam-macam skenario penerapan protokol kesehatan saat pelaksanaan Pilkada tahun 2020.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *