Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Sudah Pulih Dari Cedera, Kapan Luke Shaw Akan Kembali Bela MU?

Posted on 19/09/2024

Berita Bola – Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag menjelaskan kondisi terbaru dari Luke Shaw. Ia mengatakan jika sang bek sudah pulih dari cedera, tetapi ia tidak mau buru-buru untuk memainkannya.

Seperti yang sudah diketahui, Shaw mengalami cedera di pra musim Manchester United. Situasi ini membuat sang bek hingga saat ini belum memperkuat skuad Setan Merah sekali lagi.

Namun baru-baru ini beredar kabar bahwa Luke Shaw sudah sembuh dari cedera. Ia bahkan sudah berlatih bersama tim utama Manchester United.

Erik Ten Hag baru-baru ini dimintai konfirmasi mengenai kondisi cedera Luke Shaw. Kapan sang bek bisa comeback di skuad Setan Merah?

Dalam konferensi persnya sebelum laga melawan Barnsley,Erik Ten Hag membenarkan bahwa Shaw sudah pulih sepenuhnya dari cedera.

Namun ia menyebut sang bek butuh waktu ekstra untuk memulihkan kebugaran tubuhnya mengingat ia tidak sempat mengikuti pra musim Manchester United.

“Ya, kondisinya kian membaik namun dia belum siap untuk bermain. Namun saya bisa bilang kondisinya terus membaik,” buka Ten Hag.

Ten Hag juga tidak memastikan kapan Shaw akan comeback dari cederanya. Karena ia tidak mau buru-buru memainkan sang bek jika ia belum pulih sepenuhnya.

Ten Hag akan bersabar menunggu Shaw kembali ke kondisi terbaiknya sebelum menurunkannya di skuad Setan Merah.

“Kami memiliki gambaran mengenai kapan dia sudah bisa bermain, namun itu semua tergantung bagaimana perkembangan kondisinya. Ada banyak faktor yang akan mempengaruhi hal tersebut,” imbuh sang manajer.

Lini pertahanan Manchester United dalam beberapa waktu ke depan akan semakin kuat.

Selain Shaw yang tidak lama lagi pulih dari cedera, Tyrell Malacia juga kondisinya kian membaik dan juga segera menyusul comeback.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • JPU Tuntut Hukuman Mati Pada Terdakwa Kasus Pembunuhan Kakak Kandung Sekeluarga Di Kediri 07/07/2025
  • Cari Striker Baru, MU Ingin Datangkan Striker Dari Liga Arab Saudi 07/07/2025
  • Tersingkir Dari Piala Dunia Antarklub, Ini Permintaan Pep Guardiola Pada Manchester City 07/07/2025
  • Untuk Mengatasi Banjir, Pemkot Cimahi Bakal Bongkar Pintu Air Dan Bangunan Liar 04/07/2025
  • Ismail Ditangkap Polisi Gara-gara Curi Motor, Tunangan Batalkan Rencana Pernikahan 04/07/2025
  • Real Madrid Dan Barcelona Dapat Keistimewaan Khusus Berkat Aturan Baru Copa del Rey 04/07/2025
  • Eks Gubernur Sumsel Alex Noerdin Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Korupsi Pasar Cinde 04/07/2025
  • Sopir Truk Kabur Ke Temanggung Usai Tabrak Mahasiswi Di Banjarbaru 04/07/2025
  • Ternyata Alejandro Garnacho Tidak Laku Dijual MU 04/07/2025
  • Direktur UD Mabruq Ditahan Karena Terlibat Korupsi Penyertaan Modal Di Bangkalan 04/07/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia