Thu. Apr 13th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Selebriti – Rano Karno Menikahkan Putrinya

2 min read

Ada yang masih ingat dengan pemeran Doel di Film Si Doel yaitu Rano Karno. Kini Rano Karno sedang menggelar pengajian untuk putrinya Deanti Rakasiwi, yang akan melaksanakan pernikahan.

Dilansir dari laman Instagram pribadinya pada Jumat 17 Agustus 2018, mantan Gubernur Banten itu terlihat duduk disamping kanan sang putri.

Sang putri tampak cantik dengan mengenakan busana warna merah muda dan anggota keluarga lainnya memakai busana warna abu-abu.

Dalam postingannya tersebut, Rano Karno mengatakan bahwa dirinya sedang mengadakan acara pengajian pernikahan buat sang buah hatinya.

Rano Karno meminta doa kepada semua masyarakat agar prosesi acaranya lancar sampai pernikahan.

Dalam postingan selanjutnya, Rano tampak berpose bersama anggota keluarga.

Deanti Rakasiwi tampak diapit oleh kedua orang tua, Rano Karno dan Dewi Indrianti.

Tak hanya sekadar potret bersama, Rano Karno juga menuliskan sebuah caption.

Dicaptionnya tersebut, Rano mengutarakan harapannya agar pernikahan Deanti lancar.

“Alhamdulillah acara pengajian anak aye kelar, semoga pernikahannya lancar,” tuturnya.

Seperti yang diketahui, Rano Karno menikah dengan Dewi Indrianti pada 8 Februari 1988.

Namun, sebelum menikah dengan Dewi, ternyata Rano sempat menjalin rumah tangga dengan Nani Soewanto.

Akan tetapi rumah tangganya dengan Nani Soewanto tidak berlangsung lama.

Mereka bercerai setelah menikah selama 2 tahun.

Nani Soewanto adalah mantan atlet tenis meja Tanah Air.

Bernama lengkap Nani Murwanti Soewanto, dia merupakan juara nasional tenis meja tahun 1978.

Dalam website ranokarno.com, Rano Karno menyebut Nani sebagai jagoan pingpong.

Menurut Rano Karno dalam website ranokarno.com, saat itu belum banyak orang yang mengetahui dirinya dengan segala sisi kehidupan pribadinya.

“Di dunia nyata, saya tidak sebagai ‘Si Doel’ belum banyak yang tahu.”

Berapa saudara sekandung saya.”

“Di mana saya lahir, pernikahan pertama saya dengan jagoan ping pong, Nani Soewanto dan Dewi Indriati, istri saya sekarang.”

“Kedua anak angkat saya; Raka dan Deanty.”

“Sekolah saya, apalagi masa kecil dan masa muda saya. Bahkan prestasi “Piala Citra” dan saya sebagai “Duta UNICEF” , banyak yang tidak tahu.”

Cukup sulit menemukan profil Nani Soewanto, sebab ia sendiri merupakan pribadi yang tak suka diekspos.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *