Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Bola Dunia – Aguero Dilarikan ke Rumah Sakit Setelah Pingsan di Ruang Ganti

2 min read

Sergio Aguero dilarikan ke sebuah rumah sakit untuk diperiksa setelah dia pingsan saat paruh waktu pertandingan di mana Argentina kalah 4-2 melawan Nigeria. Asosiasi Sepak Bola Argentina mengatakan di akun Twitter-nya bahwa pemain depan Manchester City tersebut tidak sadarkan diri dan dibawa ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan rutin sebagai tindakan pencegahan.

AFA tidak memberikan rincian lebih lanjut mengenai insiden tersebut, yang terjadi setelah Aguero mencetak gol di babak pertama. Media kemudian menerbitkan foto-foto Aguero yang berjalan keluar dari stadion.

Manchester City mengatakan bahwa Aguero yang saat ini berusia 29 tahun tersebut telah diperiksa oleh dokter untuk kembali ke Inggris sesuai rencana setelah dia menderita apa yang mereka sebut dengan pusing kepala.

“Sergio tidak pernah kehilangan kesadaran, dan dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan kesehatan pencegahan,” kata City di situs resmi mereka.

Dalam pertandingan tersebut, tim Argentina yang bermain tanpa Lionel Messi menyia-nyiakan keunggulan dua gol dan terjerembab dengan kekalahan yang mengejutkan. Ever Banega dan Aguero memberi Argentina keunggulan, dengan Kelechi Iheanacho berhasil mencetak satul gol untuk Nigeria sesaat sebelum babak pertama melalui tendangan bebas.

Pemain depan Arsenal Alex Iwobi mencetak dua gol dan Brian Idowu juga memberikan tambahan satu gol untuk Nigeria di babak kedua.

Bek Argentina Javier Mascherano mengatakan: “Bermain melawan tim dengan kekuatan fisik seperti Nigeria harus dibayar dengan mahal. Permainan mereka di atas kami dan ketika kami mencoba kembali, kami tidak bisa melakukannya.”

Argentina sendiri berhasil mengamankan tempat mereka di Piala Dunia di pertandingan terakhir pada kualifikasi zona Amerika Selatan dan belum memberikan penampilan yang meyakinkan tanpa kehadiran dari Messi.

Sementara itu, pemain pengganti Lars Stindl mencetak gol penyama kedudukan di menit tambahan untuk membawa juara bertahan Piala Dunia, Jerman mendapatkan hasil imbang 2-2 melawan Prancis di Cologne.

Pemain depan Arsenal Alexandre Lacazette telah memberi Les Bleus keunggulan pada menit ke-33. Timo Werner berhasil mencetak gol penyeimbang di awal babak kedua melalui umpan bagus dari Mesut Ozil, Sebelum kemudian Lacazette behrasil membawa Perancis kembali unggul di menit -71.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *