Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Kabar Baik Buat Chelsea, Reece James Sebentar Lagi Akan Comeback

Posted on 04/10/2024

Berita Bola – Datang kabar baik buat Chelsea. Bek andalan mereka, Reece James nampaknya bakal segera kembali memperkuat The Blues lagi. Seperti yang sudah diketahui, beberapa tahun terakhir James memiliki riwayat cedera yang kurang baik. Sehingga ia banyak menghabiskan waktunya di ruang perawatan Chelsea.

Di musim 2024/2025 ini, ia belum sekalipun bermain buat membela The Blues. Ia mengalami cedera hamstring beberapa waktu yang lalu sehingga ia masih menepi dari skuad Chelsea.

Namun asa fans Chelsea untuk melihat James kembali beraksi nampaknya akan segera terwujud. Sang bek baru-baru ini memberikan kabar baik terkait kondisinya.

Melalui akun instagram miliknya, James baru-baru ini membagikan kabar terbaru terkait kondisinya. Ia menyebut bahwa kondisinya sudah jauh membaik dan ia berharap bisa lekas merumput kembali bersama skuad The Blues.

“Singkat cerita, saya bisa bilang bahwa kondisi saya saat ini semakin membaik. Semoga saya bisa bertemu dengan kalian (fans Chelsea) secepatnya,” ungkap James.

Menurut kabar yang beredar di Inggris sendiri menyebut bahwa Chelsea tidak mengebut proses pemulihan dari James. Ini disebabkan sang bek sudah lama absen karena cedera. Sehingga mereka ingin sang bek benar-benar fit terlebih dahulu sebelum kembali bermain buat tim asuhan Enzo Maresca itu.

Jadi mereka saat ini fokus untuk memulihkan kondisi James ke posisi terbaik sebelum nantinya ia diberi lampu hijau untuk kembali bermain oleh sang pelatih.

Selama James absen, Malo Gusto ditugaskan Enzo Maresca untuk mengawal sisi kanan pertahanan The Blues. Sebagai pelapisnya, pelatih asal Italia itu juga beberapa kali memainkan Axel Disasi sebagai bek kanan darurat.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • 1 Pelajar Tewas Dalam Insiden Kecelakaan 3 Sepeda Motor Di Sleman 16/07/2025
  • AC Milan Ditawari Eks Bintang Torino Buat Gantikan Posisi Theo Hernandez 11/07/2025
  • Tertundanya Transfer Bryan Mbeumo Jadi Angin Segar Buat Mason Mount Di Manchester United 11/07/2025
  • Bukan Chelsea Atau Arsenal, Inilah Klub Pilihan Peter Cech Buat Anaknya 11/07/2025
  • Juan Mata Sarankan Amorim Buat Beri Rashford Kesempatan Kedua Di MU 11/07/2025
  • Meski Sudah Diizinkan Pergi, Marcus Rashford Tetap Berlatih Di MU 11/07/2025
  • 3 Klub Berebut Tanda Tangan Jack Grealish, Manchester City Siap Jual Rugi 11/07/2025
  • Ketahuan Edarkan 1 Kg Sabu Demi Sekolahkan Anak, Pasutri Di Binjai Nekat Tembak Polisi 10/07/2025
  • 7 Polisi Termasuk Kasat Narkoba Polres Nunukan Ditangkap, Kapolda Menegaskan Proses Hukum Tak Pandang Bulu 10/07/2025
  • Melahirkan Diam-diam, Ibu Dan Anak Di Lebak Buang Bayi Ke Selokan 10/07/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia