Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Terseret Arus Sungai, Bocah 10 Tahun Di Sampang Tewas Terjepit Pintu Air

Posted on 23/05/2025

Nasional – Duka mendalam menyelimuti Desa Kodak, Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang, Jawa Timur.

Muhammad Fajri, bocah berusia 10 tahun, tewas setelah kepalanya terjepit di pintu air sungai dekat rumahnya, Jumat (23/5/2025).

Menurut Asmadi, warga setempat, musibah terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Fajri, yang masih duduk di bangku kelas dua SD, tengah asyik bermain air bersama teman-temannya di sekitar pintu air.

“Jadi mereka itu bermain air di sekitar pintu air. Namun, karena arusnya deras, korban hanyut terbawa hingga ke pintu air,” ungkap Asmadi.

Arus sungai yang kencang membuat tubuh Fajri terseret melewati pintu air waduk, namun kepalanya malang terjepit di pembatas pintu.

“Warga berusaha menolong, tapi pintu airnya terkunci,” tambah Asmadi dengan nada sedih.

Kepala Polsek Torjun, AKP Iwan Kusdiyanto, membenarkan peristiwa tragis ini. Ia menjelaskan bahwa Fajri bersama empat temannya sedang mandi di sungai saat terseret arus menuju aliran irigasi persawahan.

“Korban berlima dengan temannya. Mereka mandi di sungai dan terseret arus di aliran menuju persawahan. Korban terjepit di pembatas air irigasi persawahan,” ujar Iwan.

Evakuasi baru berhasil dilakukan setelah pemilik kunci pintu air tiba di lokasi.

Fajri, yang sudah tak bernyawa, kemudian dibawa polisi dan petugas ke rumah duka untuk diserahkan kepada keluarga.

Sungai Kodak, yang berhulu di Waduk Klampis, Kecamatan Kedungdung, dikenal memiliki arus deras, terutama setelah hujan lebat yang meningkatkan debit air.

Kejadian ini menyisakan luka mendalam bagi keluarga dan warga sekitar. AKP Iwan mengimbau para orangtua untuk lebih waspada mengawasi anak-anak mereka.

“Kami imbau agar orang tua menjaga anaknya, sehingga tidak mandi di sungai dan membahayakan nyawa anak,” tegasnya.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • 1 Pelajar Tewas Dalam Insiden Kecelakaan 3 Sepeda Motor Di Sleman 16/07/2025
  • Lupakan Rasmus Hojlund, Inter Milan Alihkan Fokus Ke Penyerang Chelsea Ini 11/07/2025
  • Transfer Osimhen Ke Galarasaray Macet, Juventus Siap Menyalip! 11/07/2025
  • Dua Titik Lemah Juventus Jelang Musim Baru Di Bawah Igor Tudor 11/07/2025
  • Inter Milan Kembali Adem, Lautaro Martinez Dan Marcus Thuram Akhirnya Berdamai 11/07/2025
  • Inilah Alasan Kenapa AC Milan Tunda Pembicaraan Transfer Zinchenko 11/07/2025
  • Kontrak Baru Telah Disiapkan, Inter Milan Putuskan Pertahankan Frattesi 11/07/2025
  • Dalam Pesan Perpisahannya, Theo Hernandez Bongkar Borok Manajemen AC Milan 11/07/2025
  • Cara Cerdik Manchester United Buat Tikung PSG : Tumbalkan Jadon Sancho Buat Dapat Dusan Vlahovic? 11/07/2025
  • AC Milan Ditawari Eks Bintang Torino Buat Gantikan Posisi Theo Hernandez 11/07/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia