Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Shin Tae-yong Puji Kekompakan Pemain Indonesia Usai Sukses Bekuk Arab Saudi 2-0

Posted on 21/11/2024

Berita Bola – Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), menyampaikan apresiasi besar terhadap para pemain dan suporter seusai kemenangan Tim Garuda atas Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dalam pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024), Indonesia tampil solid sehingga menang dengan skor 2-0 berkat dua gol dari Marselino Ferdinan.

STY mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pemain yang tampil sesuai rencana dan juga kepada suporter yang memberikan energi tambahan untuk skuadnya.

“Para pemain menjadi satu tim dan melakukan permainan yang baik. Suporter juga memberi dukungan luar biasa, itu kekuatan besar buat pemain,” ucap STY dalam konferensi pers usai laga.

STY menjelaskan kunci keberhasilan timnas Indonesia terletak pada perubahan formasi dari 3-4-3 menjadi 5-3-2, terutama untuk meredam pressing tinggi Arab Saudi.

Saat bertahan, formasi itu fleksibel menjadi 5-3-2.

“Karena lawan pressing-nya bagus, kami ubah formasi. Tiga gelandang bermain sangat baik, bisa dibilang sempurna,” katapelatih asal Korea Selatan tersebut.

Selain itu, instruksi untuk memanfaatkan ruang kosong di belakang pertahanan Arab Saudi saat transisi positif berhasil diterapkan para pemain.

“Taktik ini sudah dilatih selama tiga hari dan hasilnya terlihat di lapangan,” kata STY.

Marselino Ferdinan tampil gemilang dengan dua golnya. Pemain berusia 20 tahun itu merasa kerja keras tim dan taktik pelatih menjadi faktor utama.

“Taktik Coach Shin sangat baik. Apa yang kami lakukan hari ini hampir sempurna,” ungkap Marselino.

Ketika ditanya soal ketenangannya saat mencetak gol, Marselino mengaku menemukan kepercayaan diri dalam laga ini.

“Gol pertama sangat penting. Itu seperti melepas semua beban dan membuat saya menemukan diri saya sebenarnya,” ujarnya.

Meski menang, STY tetap menekankan pentingnya evaluasi untuk laga-laga selanjutnya.

Ia percaya kemenangan ini akan memotivasi pemain untuk mengamankan posisi ketiga atau keempat di grup.

“Melalui pertandingan ini, para pemain yakin kita bisa. Ini jadi motivasi besar untuk lolos ke ronde berikutnya,” tuturnya.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Kronologi Mobil Perwira Polri Dicuri Polisi Di Lampung, Sempat Diinapkan Di Area Parkir RSUD 29/10/2025
  • Polisi Tangkap Seorang Pria Di Tasikmalaya Karena Bunuh Temannya Saat Nongkrong 29/10/2025
  • Baru 2 Minggu Diresmikan, Baut Jembatan Di Probolinggo Sudah Kendur 29/10/2025
  • Tertimbun Longsor, Penambang Emas Ilegal Di Area Perhutani Kebumen Ditemukan Tewas 29/10/2025
  • Sakit Hati Mertuanya Dihina, Seorang Pria Di Cimahi Habisi Nyawa Tetangganya 28/10/2025
  • Diduga Jadi Tempat Prostitusi, Polisi Gerebek Rumah Kontrakan Di Singosari Malang 28/10/2025
  • Brigadir HA Diperiksa Polda Banten Karena Diduga Langgar Kode Etik Asusila 28/10/2025
  • Kakek Penjaga Kontrakan Di Tasikmalaya Ditemukan Tewas Di Dalam Toren Air 28/10/2025
  • Alasan Pelaku Kabur Setelah Menabrak Motor Dan Tewaskan 4 Orang Sekeluarga 28/10/2025
  • Cuma Satu Pelatih MU Yang Dicintai Marcus Rashford, Dan Itu Bukan Ten Hag 28/10/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia